Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PERISTIWA

MBG Kian Populer Siswa Harap Menu Lebih Beragam

Senin 25-Aug-2025 20:44 WIB

161

MBG Kian Populer Siswa Harap Menu Lebih Beragam

Foto : rm_id

Brominemedia.com – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) terus mendapat sambutan positif dari siswa di berbagai daerah. Hingga 24 Agustus 2025, tercatat sudah ada 20.025.956 penerima manfaat dari target lebih dari 75 juta siswa di seluruh Indonesia.

Di lapangan, program MBG terlihat mulai diminati. Banyak siswa bahkan berharap agar variasi menu ditambah sehingga tidak menimbulkan rasa bosan.

Salah satu contohnya terlihat di SMAN 3 Selong, Lombok Timur, NTB. Antusiasme siswa terhadap MBG cukup tinggi. Kepala SMAN 3 Selong Syawalul Fitri mengungkapkan, sejak awal pelaksanaan, menu MBG sudah dinilai baik dan disukai siswa.

“Kami baru beberapa bulan dapat jatah MBG. Dari awal menunya bagus-bagus dan anak-anak senang, meski kerap langsung habis disantap. Namun, siswa berharap variasi menunya bisa lebih banyak,” jelas Syawalul, dalam keterangannya, Senin (25/8/2025).

Sementara itu, Menurut Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Iwan Setiawan, meningkatnya minat siswa terhadap MBG menunjukkan kalau program unggulan Presiden Prabowo Subianto ini menyentuh persoalan mendasar.

Pasalnya, banyak siswa di daerah tertinggal dan terluar belum terpenuhi kebutuhan gizinya.

“Program MBG ini menjadi harapan bagi anak-anak di daerah. Banyak siswa berangkat sekolah tanpa sarapan, sehingga program ini bagaikan oase bagi mereka,” kata Iwan.

Iwan menilai, MBG merupakan strategi jangka panjang untuk meningkatkan kemampuan kognitif siswa. Asupan gizi yang baik diyakini akan berdampak langsung pada kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia ke depan.

“Kalau anak-anak sehat dan makan bergizi, kemampuan belajarnya akan meningkat. Itu investasi penting untuk masa depan bangsa,” tegasnya.

Selain manfaat gizi, Iwan juga menyoroti strategi Pemerintah dalam menyalurkan anggaran MBG. Menurutnya, pola distribusi yang langsung melalui Badan Gizi Nasional dinilai efektif. Sebab, anggarannya bisa langsung dirasakan masyarakat tanpa terhambat birokrasi.

“Strategi Pemerintah pusat agar anggaran langsung ke mitra adalah langkah tepat. Dengan begitu, potensi penyelewengan dan korupsi bisa ditekan,” ujarnya.

Ke depan, Iwan menyarankan agar pemerintah lebih peka terhadap masukan dari sekolah dan siswa, termasuk menambah variasi menu serta meningkatkan standar gizi.

Untuk sekolah di perkotaan, ia menilai peran orang tua juga perlu ditingkatkan.

“Sekolah di perkotaan sebaiknya dibarengi dengan sosialisasi standar gizi kepada guru dan orang tua. Karena rata-rata orang tua di kota tergolong mampu, mereka bisa ikut menyediakan makanan bergizi bagi anak-anaknya,” pungkas Iwan.

Share:

Konten Terkait

RAGAM Unwira Kupang Gelar Kuliah Umum Biodiversitas Seri 7, Ini yang Dibahas

Unwira Kupang bahas Peran Mikrobiologi dalam Keberlanjutan Lingkungan pada Kuliah Biodiversitas Seri 7, Selasa 18 November 2025

Selasa 18-Nov-2025 20:13 WIB

Unwira Kupang Gelar Kuliah Umum Biodiversitas Seri 7, Ini yang Dibahas
PEMERINTAHAN Hadir di Papua Barat Daya, Festival STEM Dorong Kreativitas Siswa

REPUBLIKA.CO.ID, SORONG — Festival Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM) diselenggarakan di SDN 35 Kota Sorong, Papua Barat Daya, pada Senin (17/11/2025). Festival untuk mendorong kreativitas siswa dan memperkuat kompetensi guru...

Selasa 18-Nov-2025 20:03 WIB

Hadir di Papua Barat Daya, Festival STEM Dorong Kreativitas Siswa
PEMERINTAHAN Adopsi Pembelajaran Sprix Inc Jepang, Gus Yani Bertekad Lahirkan Anak-Anak Gresik Jago Matematika

Pemkab Gresik meningkatkan dan mencetak sumber daya manusia (SDM) berkualitas dan andal, melalui peningkatan kualitas pendidikan.

Rabu 12-Nov-2025 20:51 WIB

Adopsi Pembelajaran Sprix Inc Jepang, Gus Yani Bertekad Lahirkan Anak-Anak Gresik Jago Matematika
PEMERINTAHAN Dikbar Perempuan Bangsa, Cak Imin: Saatnya Perempuan Warnai Politik Indonesia

Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar menutup sekaligus membaiat peserta Dikbar Istimewa yang digelar DPP Perempuan Bangsa di Jakarta, Selasa (11/11/2025).

Selasa 11-Nov-2025 20:22 WIB

Dikbar Perempuan Bangsa, Cak Imin: Saatnya Perempuan Warnai Politik Indonesia
PEMERINTAHAN Kepala BSKAP Kemendikdasmen: Gladi TKA Penting untuk Kesiapan Teknis dan Mental Siswa Hadapi Asesmen

Kepala BSKAP Kemendikdasmen menilai gladi TKA merupakan langkah penting memastikan kesiapan teknis dan mental siswa menghadapi asesmen.

Jumat 31-Oct-2025 21:02 WIB

Kepala BSKAP Kemendikdasmen: Gladi TKA Penting untuk Kesiapan Teknis dan Mental Siswa Hadapi Asesmen

Tulis Komentar