Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

EVENT

Masyhuda Launching Program Safari Subuh di MRB

Senin 03-Feb-2025 09:00 WIB

72

Masyhuda Launching Program Safari Subuh di MRB

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Organisasi Masyhuda meluncurkan program safari subuh, di Masjid Raya Baiturrahman (MRB), Banda Aceh, Sabtu (1/2/2025). Kegiatan itu dihadiri tokoh masyarakat, generasi muda, dan jamaah dari berbagai wilayah di Aceh.

Pendiri Masyhuda, H Abu Ibrahim Laweung, menyampaikan, safari subuh ini bertujuan untuk menguatkan nilai-nilai keimanan, ukhuwah, dan memakmurkan masjid sebagai pusat kehidupan umat Islam.

“Nama Masyhuda diambil dari ayat Al-Qur’an dalam surah Al-Isra’ ayat 78 yang bermakna ‘yang disaksikan oleh malaikat.’ Hal ini sesuai dengan tujuan kita, yaitu mengajak masyarakat untuk menjadikan shalat Subuh berjamaah sebagai momen kebangkitan spiritual,” katanya.

“Gerakan ini tidak hanya untuk mempererat ukhuwah Islamiyah, tetapi juga untuk membangun generasi yang religius dan peduli terhadap sesama,” ungkap H Abu Ibrahim.

Kegiatan safari subuh tersebut diikuti ratusan jamaah, termasuk generasi muda yang menunjukkan semangat luar biasa. Ustaz Masrul Aidi Lc dalam tausiyahnya menegaskan pentingnya peran generasi muda dalam membangun peradaban melalui penguatan nilai-nilai agama.

“Saya berharap safari subuh ini menjadi titik awal kebangkitan umat. Dimulai dari waktu subuh yang penuh berkah, mari bersama-sama kita jadikan masjid sebagai pusat keilmuan dan kebangkitan Islam,” ujarnya.

Selain shalat Subuh berjamaah, program safari subuh juga diisi dengan kegiatan sosial, seperti wakaf Al-Qur’an kepada masyarakat dan pemeriksaan kesehatan gratis yang disediakan bagi jamaah.

Inisiatif ini mendapat apresiasi luas karena tidak hanya menghidupkan ibadah, tetapi juga memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.

Masyhuda berkomitmen menjadikan safari subuh sebagai agenda rutin di masjid-masjid di Aceh. Gerakan ini bertujuan menciptakan kebangkitan spiritual dan sosial yang dimulai dari waktu Subuh.

“Melalui Masyhuda, kami mengajak masyarakat untuk memakmurkan masjid, menjaga silaturahmi, dan bersama-sama membangun Aceh yang lebih religius dan harmonis,” tutup H Abu Ibrahim.

Share:

Konten Terkait

PERISTIWA Tak Hanya Karhutla, DPRD Kuansing Minta BPBD Siagakan Personil Jelang Even Pacu Jalur

DPRD Kuansing meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kuansing untuk menyiagakan personil jelang pelaksanaan even Pacu Jalur.

Jumat 23-May-2025 20:44 WIB

Tak Hanya Karhutla, DPRD Kuansing Minta BPBD Siagakan Personil Jelang Even Pacu Jalur
PERISTIWA Pepet Pengendara Motor, Debt Collector Kejam Kini Nasibnya Tak Karuan, Polisi Turun Tangan

Inilah nasib terkini debt collector yang pepet pengendara motor. Polisi sampai turun tangan dalam menangani kasus tersebut.

Jumat 23-May-2025 20:43 WIB

Pepet Pengendara Motor, Debt Collector Kejam Kini Nasibnya Tak Karuan, Polisi Turun Tangan
PERISTIWA Termasuk Ketua Ormas PP Tangsel, 30 Orang Jadi Tersangka Bentrok Rebutan Lahan Parkir di Pamulang

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengungkapkan, 30 orang di antaranya telah diamankan di Polda Metro Jaya.

Jumat 23-May-2025 20:42 WIB

Termasuk Ketua Ormas PP Tangsel, 30 Orang Jadi Tersangka Bentrok Rebutan Lahan Parkir di Pamulang
PERISTIWA Aset Eks Bupati Jombang di Kota Malang Bakal Segera Dieksekusi, Tunggu Hasil Proses Penilaian

Proses eksekusi itu dilakukan kaitannya dengan pembagian warisan antara dua putri Nyono dari istri pertamaserta istri keduanya, Nanik Prastiyaningsih

Jumat 23-May-2025 20:41 WIB

Aset Eks Bupati Jombang di Kota Malang Bakal Segera Dieksekusi, Tunggu Hasil Proses Penilaian
OLAHRAGA Prediksi Susunan Pemain Madura VS PSS Sleman, Super Elja Imbang atau Kalah Tetap Degradasi ke Liga 2

Madura United VS PSS Sleman akan tersaji pada hari Sabtu 24 Mei 2025 Liga 1 pada pekan ke 34.

Kamis 22-May-2025 20:45 WIB

Prediksi Susunan Pemain Madura VS PSS Sleman, Super Elja Imbang atau Kalah Tetap Degradasi ke Liga 2

Tulis Komentar