Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PEMERINTAHAN

KPK RI Sebut Indeks SPI Kabupaten Jepara Naik 76,2 di 2023

Rabu 17-Jul-2024 20:27 WIB

78

KPK RI Sebut Indeks SPI Kabupaten Jepara Naik 76,2 di 2023

Foto : tribunnews

Brominemedia.com  - Pemerintah Kabupaten Jepara mendapatkan peningkatan Survey Penilaian Integritas (SPI) cukup bagus tahun ini.

Demikian yang disampaikan, Supervisi Pencegahan Wilayah III Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Maruli Tua Manurung saat Pemerintah Kabupaten Jepara, menggelar Rapat Koordinasi Pencegahan Korupsi di Gedung Shima, Rabu, (17/7/2024).

Rapat dipimpin Penjabat (Pj) Bupati Jepara H Edy Supriyanta, dan dihadiri Kepala Satuan Tugas Koordinasi dan Supervisi Pencegahan Wilayah III Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Maruli Tua Manurung, Sekretaris Daerah Jepara Edy Sujatmiko, serta seluruh pimpinan perangkat daerah.

Dalam rapat koordinasi tersebut, diketahui nilai Survey Penilaian Integritas (SPI) di Pemkab Jepara mengalami peningkatan 3,4 poin dari 72,8 pada tahun 2022 menjadi 76,2 di tahun 2023.

Sedangkan indeks Monitoring Center for Prevention (MCP) Pemkab Jepara mengalami penurunan 3 poin dari 93 di tahun 2022 menjadi 90 di tahun 2023.

Maruli mengatakan penurunan indeks MCP ini juga dialami daerah lain di Provinsi Jawa Tengah.

Ia menambahkan fenomena ini memang terjadi menjelang tahun politik.

"Nilai MCP kita turun, namun kabar baiknya SPI kita naik. Tahun 2022 kemarin nilai SPI Jepara berada di ranking rentan, tahun 2023 naik menjadi waspada. Saya harap di tahun naik kelas menjadi terjaga atau diatas 78," kata Maruli.

Dirinya juga mengingatkan pentingnya pendidikan anti korupsi sejak dini, utamanya bagi para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Sebab menurutnya CPNS serta PPPK yang nantinya memiliki kewenangan dan kuasa anggaran dikhawatirkan melakukan praktik korupsi apabila tidak diberikan pemahaman sejak dini.

Sementara itu, H Edy Supriyanta menyampaikan akan menindaklanjuti arahan KPK.

Dirinya menegaskan pimpinan perangkat daerah agar tidak menyalahgunakan kewenangannya.

"Hindari patty corruption (korupsi kecil) khususnya di instansi yang langsung melayani publik. MCP juga saya minta naik mencapai 95," kata Edy.

Lebih lanjut, Pj Bupati meminta adanya transparansi anggaran dan menyampaikan informasi tersebut kepada masyarakat.

Edy juga meminta dinas terkait untuk memperhatikan surat edaran Direktorat Jendral Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri agar memungut pajak daerah pada pertambangan galian C, reklame, dan air tanah.

Share:

Konten Terkait

OLAHRAGA Nurul Jadikan Laga Paris Inspirasi Tingkatkan Kemampuan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atlet angkat besi (lifter) putri andalan Indonesia Nurul Akmal menjadikan pertandingannya pada Olimpiade Paris 2024 sebagai inspirasi untuk meningkatkan kemampuan menghadapi kompetisi di masa mendatang. Ia adalah...

Minggu 11-Aug-2024 20:26 WIB

Nurul Jadikan Laga Paris Inspirasi Tingkatkan Kemampuan
EVENT Spiderman Indonesia Veddriq Leonardo Raih Medali Emas Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo layak mendapat julukan Spiderman Indonesia, ia meraih meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024 usai mengalahkan atlet China Wu Peng

Kamis 08-Aug-2024 20:32 WIB

Spiderman Indonesia Veddriq Leonardo Raih Medali Emas Olimpiade Paris 2024
PEMERINTAHAN Pungli di Rutan KPK, 15 Terdakwa Kumpulkan Rp 80 Juta Per Bulan

JPNN.com, JAKARTA - Jaksa KPK mengungkap pungutan liar (pungli) yang dikumpulkan 15 terdakwa kasus dugaan korupsi pungli Rutan Cabang KPK di masing-masing cabang mencapai Rp 80 juta setiap bulannya.

Kamis 01-Aug-2024 21:46 WIB

Pungli di Rutan KPK, 15 Terdakwa Kumpulkan Rp 80 Juta Per Bulan
PEMERINTAHAN Dugaan Korupsi Pemerintah Kota Semarang, KPK Jadwalkan Pemeriksaan Hevearita Gunaryanti Rahayu Kamis Ini

Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu akan dimintai keterangan soal dugaan korupsi di lingkungan Pemerintah Kota Semarang.

Rabu 31-Jul-2024 21:20 WIB

Dugaan Korupsi Pemerintah Kota Semarang, KPK Jadwalkan Pemeriksaan Hevearita Gunaryanti Rahayu Kamis Ini
PERISTIWA Kejadian Lagi, Perahu Nelayan Hilang Kontak di Perairan Jepara

Sebuah perahu nelayan tradisional asal Jepara dengan nama lambung"CAH BAGOS" hilang kontak saat melaut pada Rabu (17/7/24) pagi

Kamis 18-Jul-2024 20:27 WIB

Kejadian Lagi, Perahu Nelayan Hilang Kontak di Perairan Jepara

Tulis Komentar