Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KULINER

Hik Gapuro Baturetno Tawarkan Konsep Kekinian dengan Harga Angkringan

Sabtu 08-Jul-2023 10:48 WIB

1,311

Hik Gapuro Baturetno Tawarkan Konsep Kekinian dengan Harga Angkringan

Foto : brominemedia

brominemedia.com – Dunia kuliner terus menjamur dan berkembang di tengah masyarakat. Beragam konsep diusung untuk memberi kesan berbeda dan menarik minat para pecinta kuliner.

Salah satu konsep kuliner yang masih digemari ialah konsep angkringan yang menawarkan beragam menu sederhana atau biasa juga disebut HIK (Hidangan Istimewa Kampung). Umumnya, HIK menyajikan menu makan dan minuman sederhana seperti nasi kucing, nasi oseng, aneka gorengan, dan lain sebagainya. Namun, berbeda dengan konsep HIK yang ditawarkan oleh Jayanti, seorang wirausahawan dari Baturetno, Wonogiri.

Membangun usaha HIK Gapuro pada tahun 2016, konsep awal Jayanti yakni menu-menu sederhana seperti HIK pada umumnya. Seiring berkembangnya waktu, Jayanti mulai mengubah konsep HIK menjadi rumah makan dengan aneka menu yang lebih beragam.

Menurut Jayanti, meski menu makanan dan minuman lebih beragam, konsep HIK yang dulu tetap dipertahankan yakni pada harga menu yang ekonomis dan ramah di kantong.

Hik Gapuro berlokasi di Desa Kedungombo, Kecamatan Baturetno, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Di sini menyediakan tempat yang luas sehingga bisa digunakan untuk acara reuni, arisan, dan lain sebagainya.

“Kami menyediakan fasilitas free wifi buat teman-teman yang mau nongkrong bareng sahabat atau mau ngerjain tugas juga bisa. Setiap akhir pekan di Hik Gapuro juga ada live music yang tentu saja bisa menambah kehangatan kumpul bareng keluarga di sini,” terang Jayanti, owner Hik Gapuro kepada brominemedia, Jumat (7/7/2023).

Adapun menu spesial yang wajib dicicipi ialah Soto Ayam Kampung, Ayam Goreng Rempah Kampung, Sego Berkat dan menu bebakaran lainnya. Jayanti menambahkan bahwa di setiap olahan menu di Hik Gapuro menggunakan rempah dan bahan pilihan sehingga cita rasanya menggugah selera.

Kenikmatan HIK belum lengkap tanpa adanya aneka minuman yang menyegarkan. Wedang Rempah menjadi menu andalan Hik Gapuro yang bisa menambah kesegaran wedangan Anda.

Menu Makanan dan Minuman Hik Gapuro, Baturetno:

1.       Soto Ayam Kampung

2.       Sego Berkat

3.       Mie Goreng

4.       Mie Godok

5.       Nasi Goreng

6.       Nila Asam Manis

7.       Nila Bakar

8.       Nila Goreng

9.       Udang Asam Manis

10.   Udang Crispy

11.   Ayam Bakar

12.   Ayam Goreng Rempah Kampung

13.   Wedang Rempah

14.   Wedang Jahe

15.   Susu Jahe

16.   Es The

17.   Teh Panas

18.   Es Jeruk

19.   Jeruk Panas

20.   Hot Coffee

21.   Hot Cappucino

22.   Susu Putih

23.   Susu Cokelat

Konten Terkait

KULINER Hik Gapuro Baturetno Tawarkan Konsep Kekinian dengan Harga Angkringan

Salah satu konsep kuliner yang masih digemari ialah konsep angkringan yang menawarkan beragam menu sederhana atau biasa juga disebut HIK (Hidangan Istimewa Kampung). Umumnya, HIK menyajikan menu makan dan minuman sederhana seperti nasi kucing, nasi oseng, aneka gorengan, dan lain sebagainya. Namun, berbeda dengan konsep HIK yang ditawarkan oleh Jayanti, seorang wirausahawan dari Baturetno, Wonogiri.

Sabtu 08-Jul-2023 10:48 WIB

Hik Gapuro Baturetno Tawarkan Konsep Kekinian dengan Harga Angkringan

Tulis Komentar