Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PEMERINTAHAN

China Minta APBN Jadi Jaminan Proyek KCJB, Komisi VI DPR: Itu Hasil Punggutan Masyarakat

Rabu 19-Apr-2023 03:29 WIB

401

China Minta APBN Jadi Jaminan Proyek KCJB, Komisi VI DPR: Itu Hasil Punggutan Masyarakat

Foto : brominemedia

brominemedia.com — Anggota Komisi VI DPR RI Ahmad Baidowi mengkritisi sikap ngotot kreditur China yang meminta Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dijadikan penjamin untuk menuntaskan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

Menurut dia, jika hal hal tersebut disetujui oleh pemerintah Indonesia, maka akan menjadi beban berat bagi APBN.

"Ya kan jelas, proyek ini akan memberikan beban jangka panjang untuk APBN kita, tentu bukan saja masa konstruksi menimbulkan beban," kata Baidowi melalui pesan elektroniknya diterima di Jakarta, Senin (17/4/2023).

Manfaatin gadgetmu untuk dapetin penghasilan tambahan. Cuma modal sosial media sudah bisa cuan!

Gabung bisnis online tanpa modal di http://bit.ly/3HmpDWm

Karena itu, Sekretaris Fraksi PPP ini menyarankan agar permintaan China tersebut ditolak. Pasalnya, akan menimbulkan risiko besar bagi keuangan negara.

"Penggunaan jaminan APBN dan perpanjangan konsesi memiliki beberapa risiko besar terhadap keuangan negara," ujarnya.

Legislator Madura, Jawa Timur itu juga menyarankan pemerintah untuk melakukan negosiasi kembali dengan kreditur China guna mengembalikan kesepakatan awal pembangunan KCJB.

"Proyek kereta cepat awalnya adalah Business to Business sehingga permasalahan pembengkakan biaya selama proyek berjalan dapat diselesaikan dengan mekanisme bisnis, bukan melibatkan APBN yang notabene hasil pungutan pajak masyarakat," tuturnya.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Dorongan Kuatnya Belanja Akhir Tahun Picu Defisit Fiskal 2025 Melebar

DEFISIT fiskal Indonesia pada 2025 tercatat melebar melampaui target pemerintah, seiring percepatan belanja negara di penghujung tahun dan lemahnya kinerja penerimaan.

Kamis 08-Jan-2026 20:00 WIB

Dorongan Kuatnya Belanja Akhir Tahun Picu Defisit Fiskal 2025 Melebar
PEMERINTAHAN Purbaya Pastikan APBN 2026 Bisa Cair Meski Tak Ada Acara Penyerahan DIPA

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan anggaran APBN tahun 2026 bakal tetap cair untuk kementerian dan lembaga.

Senin 05-Jan-2026 20:15 WIB

Purbaya Pastikan APBN 2026 Bisa Cair Meski Tak Ada Acara Penyerahan DIPA
OTOMOTIF China Sukses Produksi 30 Ribu Unit Mobil Hidrogen, Komponen Lokalnya 70 Persen

Total armada nasional kendaraan hidrogen tercatat sekitar 30.000 unit, di bawah target awal 50.000 unit yang ditetapkan pemerintah

Senin 29-Dec-2025 20:13 WIB

China Sukses Produksi 30 Ribu Unit Mobil Hidrogen, Komponen Lokalnya 70 Persen
PERISTIWA Pemulihan Lahan Bencana Sumatera Bakal Pakai Anggaran Cetak Sawah

Pemerintah menilai pemulihan lahan pertanian pascabencana menjadi prioritas

Selasa 09-Dec-2025 20:15 WIB

Pemulihan Lahan Bencana Sumatera Bakal Pakai Anggaran Cetak Sawah
PEMERINTAHAN Kemenkeu Targetkan Rp 7 Triliun dari Lelang Delapan Seri Sukuk Negara 9 Desember

Lelang sukuk pekan depan ditargetkan meraup Rp 7 triliun.

Minggu 07-Dec-2025 20:01 WIB

Kemenkeu Targetkan Rp 7 Triliun dari Lelang Delapan Seri Sukuk Negara 9 Desember

Tulis Komentar