Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PEMERINTAHAN

Afriansyah Bicara Pembekalan Kabinet Prabowo di Magelang: Nginapnya di Tenda

Jumat 18-Oct-2024 20:37 WIB

50

Afriansyah Bicara Pembekalan Kabinet Prabowo di Magelang: Nginapnya di Tenda

Foto : detik

Brominemedia.com – Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor membenarkan terkait rencana kegiatan pembelakan kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Magelang, Jawa Tengah, usai pelantikan.

Afriansyah, yang akan ditugaskan Prabowo untuk mengurus badan haji dan umrah, mendengar para calon menteri yang menginap akan tidur di tenda.

"Dapat info dari pelantikan nanti akan ada pembekalan di Magelang, di Akmil oleh seluruh yang dilantik oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran," kata Afriansyah Noor di kediamannya, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, Jumat (18/10/2024).

Dia mengungkap isi kegiatan dari pembekalan tersebut terdiri dari penyampaian materi hingga pengakraban lewat kegiatan outbound. Menurutnya, kegiatan ini penting dalam rangka menjadi ajang pengenalan dan menjaga kekompakkan diantara para pembantu Presiden.

"Sehingga semua ini yang tadinya berbagai macam dari mana asalnya, dari partai yang berbeda, dari kelompok yang berbeda, dari profesional yang berbeda, dijadikan satu dalam beberapa hari kerja yang sangat singkat bisa menyatukan dan menyamakan visi dan misi untuk Indonesia ke depan di bawah kepemimpinan Bapak Prabowo," ujarnya.

Menuturnya, latihan fisik menjadi salah satu yang akan dilaksanakan dalam kegiatan pembelakan tersebut. Kendati demikian, Afriansyah tak mengetahui secara pasti apa saja latihan fisik yang akan diterapkan.

Dia memastikan, kegiatan itu bakal digelar pasca pelantikan menteri, wakil menteri dan kepala serta wakil kepala lembaga oleh Prabowo Subianto nanti. Kegiatan pembelakan di Magelang, kata dia, akan dilakukan sekira 3-4 hari.

"Infonya tiga sampai empat hari dan nginapnya di tenda," pungkasnya.

Sebagai informasi, Afriansyah mengaku bahwa dirinya mendapat tugas dari Prabowo untuk mengurusi badan haji dan umrah. Dia bakal ditemani oleh Gus Irfan Yusuf sebagai Ketua Badan dan Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai wakil bersama dirinya.

"Itu badan baru setingkat menteri. Itu yang kemarin dipecah dari Kemenag (Kementerian Agama). Kami bertiga ya, saya, Gus Irfan, sama pak Dahnil agar kompak membangun kebersamaan, membangun sistem haji yang kemarin carut marut," ucapnya.

Saat ditanya mengenai pengganti dirinya, Afriansyah menyebut nama Immanuel Ebenezer. Sedangkan posisi Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) akan diduduki oleh utusan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Kalau wamennya Imanuel Ebenezer. Menterinya saya belum paham siapa, kabarnya dari PKS. Katannya profesional yang diutus oleh PKS, Prof Yassierli dari ITB (Institut Teknologi Bandung)," pungkas dia.

Konten Terkait

PERISTIWA Strategi Jokowi Temui Sri Sultan, Saat Megawati dan Presiden Prabowo Dikabarkan Akan Silaturahmi

Saat ramai perbincangan Presiden Prabowo Subianto akan bertemu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Jokowi lebih dulu bertemu Sri Sultan

Rabu 15-Jan-2025 20:48 WIB

Strategi Jokowi Temui Sri Sultan, Saat Megawati dan Presiden Prabowo Dikabarkan Akan Silaturahmi
KULINER Nasi Goreng Buatan Bu Mega Dicampur Ikan Asing, Daging Ayam, Kambing, Prabowo Subianto Bilang Enak Sekali

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Hubungan antara Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri dan Presiden RI, Prabowo Subianto...

Rabu 15-Jan-2025 20:46 WIB

Nasi Goreng Buatan Bu Mega Dicampur Ikan Asing, Daging Ayam, Kambing, Prabowo Subianto Bilang Enak Sekali
PEMERINTAHAN Heboh Buzzer Jadi Stafsus Menkomdigi, KSP: Enggak Bisa Dilantik Sembarangan

KSP menanggapi dilantiknya Rudi Sutanto menjadi Stafsus Bidang Strategis Komunikasi Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Rudi Sutanto disebut merupakan Rudi Valinka yang memiliki akun aktif @kurawa di media sosial X.

Rabu 15-Jan-2025 20:45 WIB

Heboh Buzzer Jadi Stafsus Menkomdigi, KSP: Enggak Bisa Dilantik Sembarangan
PEMERINTAHAN Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran Resmi Dimulai Hari ini

Uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDS Angkasa 5 Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (26/11/2024)

Senin 06-Jan-2025 10:36 WIB

Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran Resmi Dimulai Hari ini
PEMERINTAHAN Ini Peran Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam Putusan MK Hapus Presidential Threshold

Permohonan judicial review tentang ambang batas pencalonan presiden ke MK itu diinisiasi oleh empat mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Kamis 02-Jan-2025 20:22 WIB

Ini Peran Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam Putusan MK Hapus Presidential Threshold

Tulis Komentar