EVENT

PON 2024 Makin Dekat, Pelatih Sepakbola PON Riau Panggil Pemain Elit Pro Academy

Selasa 18-Jun-2024 20:50 WIB 166

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Jajaran pelatih sepakbola PON Riau memanggil sejumlah pemain untuk memperkuat tim. Termasuk main yang t pemain yang tergabung di kompetisi Elit Pro Academy (EPA) Liga 1 2023/2024.

Ada dua pemain yang dipanggil dari EPA Liga 1. Yakni Muhammad Yusri dan M Farhan Saviola.

Muhammad Yusri sendiri merupakan pemain berposisi kiper. Ia berada di tim Borneo FC Samarinda pada EPA Liga 1 2023/2024.

Sedangkan M Farhan Saviola mengisi posisi gelandang. Ia terdaftar sebagai pemain Madura United pada EPA Liga 1 2023/2024.

Selain keduanya, jajaran pelatih juga memanggil Bintang, pemain Tornado FC Pekanbaru. Bintang ikut membawa Tornado FC Pekanbaru melangkah ke babakbi besar Liga 3 nasional musim 2023/2024.

Pelatih kepala sepakbola PON Riau, Ambrizal mengatakan ketiga pemain tersebut sudah bergabung dalam tim. Mereka sudah latihan bersama.

"Sudah gabung dengan kita. Sudah latihan bersama," kata Ambrizal pada Tribunpekanbaru.com, Selasa (18/6/2024).

Ketiga pemain tersebut semuanya berasal dari Bengkalis.

Ambrizal mengatakan pemanggilan ketiga pemain tersebut untuk memperdalam skuadnya. Sehingga bisa bersaing dengan tim propinsi lain di PON 2024 nanti.

"Demi memperdalam kedalaman skuad kita," katanya.

Sebelumnya, Ketua Asprov PSSI Riau, Edward Riansyah sudah menyampaikan  soal rencana pemanggilan pemain yang tergabung di Elit Pro Academy tersebut. Sebab banyak pemain Riau tersebut di beberapa klub Elit Pro Academy.

"Pemain-pemain Riau yang tergabung di Elit Pro akan kita panggil untuk ke PON," kata Edward Riansyah.

Sebelumnya, M Javieer Eksan, pemain Elit Pro Academy sudah bergabung lebih dulu ke tim sepakbola PON Riau.

Begitu juga Govindra, kiper asal Pekanbaru yang dibina Persija Jakarta. Ia sudah bergabung sejak Porwil 2023 lalu.

PON Aceh Sumut 2024 akan digelar September nanti. Cabor sepakbola dipertandingkan di Aceh.

Share:

Konten Terkait

OLAHRAGA Gilas Arab Saudi, Persentase Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Meningkat Drastis

Persentase peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026 baru-baru ini meningkat drastis setelah mengalahkan Arab Saudi.

Jumat 22-Nov-2024 20:12 WIB

OLAHRAGA Ivar Jenner Yakin Timnas Indonesia Bisa Jaga Performa di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Gelandang Timnas Indonesia, Ivar Jenner, berharap skuad Garuda dapat mempertahankan performa apik mereka di lanjutan Putaran Ketiga

Rabu 20-Nov-2024 21:08 WIB

OLAHRAGA Timnas Indonesia Unggul Sementara 1-0 atas Arab Saudi Berkat Gol Marselino Ferdinan

Gol tersebut bermula dari aksi impresif Ragnar Oratmangoen yang menyisir sisi kiri lapangan sebelum melepaskan umpan tarik ke kotak penalti.

Selasa 19-Nov-2024 20:13 WIB

OLAHRAGA Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Pelatih Herve Renard Tegaskan Besok Tak Akan Mudah

Pelatih Arab Saudi, Herve Renard, menegaskan bahwa laga melawan Timnas Indonesia tidak akan menjadi pertandingan yang mudah bagi timnya.

Senin 18-Nov-2024 20:15 WIB

OLAHRAGA BEDA KELAS, Timnas Indonesia Dibantai Jepang 0-4, Diwarnai Gol Bunuh Diri Hubner dan Blunder Paes

Timnas Indonesia dikalahkan Jepang dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Jumat 15-Nov-2024 20:57 WIB

Tulis Komentar