KESEHATAN

Pjs Wali Kota Tomohon Fereydy Kaligis Resmi Luncurkan Program ILP di Puskesmas

Rabu 20-Nov-2024 21:10 WIB 218

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Penjabat Sementara Wali Kota Tomohon, Ir Fereydy Kaligis, secara resmi meluncurkan program Integrasi Layanan Kesehatan Primer (ILP) di seluruh Puskesmas di Kota Tomohon, Sulawesi Utara, Selasa (19/11/2024).

Peluncuran ini merupakan langkah konkret dalam transformasi kesehatan untuk mendukung visi Indonesia Emas 2045.

Peluncuran yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Daerah Kota Tomohon, Dr. John Lumepa dan jajaran pejabat terkait, menegaskan komitmen pemerintah dalam memperkuat peran Puskesmas.

“Melalui ILP, kami memastikan layanan kesehatan di Puskesmas akan semakin terintegrasi dan komprehensif, sehingga mampu menjawab kebutuhan masyarakat secara lebih efektif. Ini adalah wujud nyata dari pelayanan kesehatan yang berkualitas,” ungkap Kaligis.

Acara ini juga diikuti oleh kader kesehatan dari setiap Puskesmas di Kota Tomohon. 

Dengan dimulainya program ILP, masyarakat diharapkan dapat lebih mudah mengakses layanan kesehatan yang terkoordinasi, baik dalam pencegahan maupun penanganan penyakit.

Upaya ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Tomohon, sekaligus menjadi model transformasi kesehatan di Sulawesi Utara.

Konten Terkait

PERISTIWA Peran Oknum Dosen DM dalam Kematian Evia Mahasiswi Unima di Tomohon Mulai Terungkap, Ada Lima Saksi

Sejauh ini sudah ada lima saksi yang memberikan keterangan kepada penyidik PPA Polda Sulut.

Minggu 11-Jan-2026 20:10 WIB

PERISTIWA Pemeriksaan Richard Lee Dihentikan karena Alasan Kesehatan, Penyidik Ajukan 73 dari 85 Pertanyaan

Pemeriksaan Richard Lee dihentikan di pertanyaan ke-73 karena sakit. Kasus dugaan pelanggaran perlindungan konsumen akan dilanjutkan pekan depan.

Kamis 08-Jan-2026 01:24 WIB

SAINS Masuk Level Waspada, Cuaca di Sulut Potensi Hujan Besok Sabtu 27 Desember 2025, Berikut Info BMKG

Berikut ini Info peringatan dini dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) besok, Sabtu 27 Desember 2025.

Jumat 26-Dec-2025 20:14 WIB

SAINS Masuk Level Waspada, Cuaca di Sulut Potensi Hujan Besok Sabtu 27 Desember 2025, Berikut Info BMKG

Berikut ini Info peringatan dini dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) besok, Sabtu 27 Desember 2025.

Jumat 26-Dec-2025 20:14 WIB

PEMERINTAHAN Kejati Sulut Segera Tetapkan Tersangka Kasus Korupsi Bantuan Korban Erupsi Gunung Ruang di Sitaro

Kajati Sulut Jacob Hendrik Pattipeilohy, memastikan akan segera menetapkan tersangka dalam kasus dugaan korupsi bantuan erupsi gunung ruang Sitaro

Selasa 09-Dec-2025 20:16 WIB

Tulis Komentar