Foto : timlo
brominemedia.com – Pemerintah
Kabupaten (Pemkab) Wonogiri menerima bantuan Corporate Social Responsibility
(CSR) dari PT Saka Farma, anak perusahaan PT Kalbe Farma. PT Saka Farma
memberikan bantuan berupa obat-obatan senilai Rp155.925.000.
Penyerahan bantuan obat ini dilakukan di Auditorium RSUD
Wonogiri, Jumat (28/7/2023).
Area Bisnis Manager Surakarta PT Saka Farma, Robertus
Adinata mengatakan Pemkab Wonogiri sudah menjalin banyak kerjasama dengan
perusahaannya. Kerjasama tersebut bergerak di bidang pengolahan sampah dan
penyediaan air bersih.
CSR PT Saka Farma berfokus pada penyediaan obat-obatan
berwujud obat batuk karena Kalbe Farma Group merupakan perusahaan yang bergerak
pada penyediaan obat bebas.
Robertus Adinata berharap CSR kali ini dapat memberikan manfaat besar bagi kesehatan masyarakat. Selain itu, CSR ini merupakan salah satu bentuk kepeduliaan dari Kalbe Farma untuk masyarakat Wonogiri.
Wakil Bupati Wonogiri, Setyo Sukarno dengan didampingi oleh Direktur RSUD Wonogiri, Adhi Dharma, berharap CSR PT Saka Farma dapat memberikan yang terbaik bagi masyarakat Wonogiri.
Bantuan sekitar 5.400 botol akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan seperti keluarga pasien di RSUD Wonogiri.
Pemkab Wonogiri sangat mengapresiasi peran CSR PT Saka Farma ini dalam membantu masyarakat. Menurut Wakil Bupati Wonogiri, Setyo Sukarno, kerjasama yang telah dijalin dengan Kalbe Farma Group merupakan bentuk kolaborasi yang positif antara sektor swasta dan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kualitas hidup mereka.
Konten Terkait
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonogiri menerima bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Saka Farma, anak perusahaan PT Kalbe Farma
Sabtu 29-Jul-2023 12:32 WIB