EVENT

Mudik Lebih Seru, Pertamina Hadirkan Fasilitas Kids Corner di Serambi MyPertamina

Minggu 23-Mar-2025 20:44 WIB 97

Foto : jpnn

Brominemedia.com – Pertamina Patra Niaga menghadirkan kids corner dan beragam permainan anak di Serambi MyPertamina.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari menjelaskan selain memastikan ketersediaan BBM di jalur mudik, Pertamina telah menyiapkan fasilitas layanan tambahan yang disiapkan untuk mendukung kelancaran dan kenyamanan perjalanan keluarga saat mudik.

"Kids Corner disiapkan sebagai ruang bermain anak agar keluarga, khususnya yang membawa anak kecil, dapat beristirahat dengan nyaman dan menyenangkan," ujar Heppy.

Heppy menambahkan Kids Corner tersedia di lima titik strategis jalur mudik di Serambi MyPertamina, di antaranya Rest Area KM 57A Tol Japek – Karawang, Rest Area KM 43A Tol Jakarta – Merak, Rest Area KM 379A Tol Pemalang – Batang, Rest Area KM 260B Tol Pemalang – Pejagan dan Rest Area KM 66A Tol Malang – Pandaan.

Selain Mini Klinik dan Kids Corner, Serambi MyPertamina juga menyediakan fasilitas lainnya seperti mushola, barbershop gratis, kursi pijat, area santai, wifi spot, dan snack gratis yang dapat dinikmati oleh pemudik tanpa biaya alias gratis.

“Kami juga menghadirkan Serambi yang lebih compact, yaitu Mini MyPertamina berjumlah 22 titik di lokasi strategis seperti bandara, pelabuhan dan kawasan wisata, sehingga pemudik maupun wisatawan tetap bisa beristirahat dengan nyaman meskipun tidak berada di jalur tol,” jelas Heppy.

Sejumlah pemudik menyampaikan respons positif terhadap kenyamanan fasilitas yang tersedia.

Anisa, salah satu pemudik yang memanfaatkan layanan Mini Klinik, menyampaikan pelayanannya sangat baik dan didukung oleh tenaga yang ramah serta fasilitas yang lengkap.

Menurutnya, kehadiran fasilitas semacam ini penting untuk membantu meredakan stres dan kelelahan selama perjalanan jauh.

“Pelayanannya baik, orang-orangnya juga ramah tempatnya juga comfy dan nyaman. Dari pelayanan cukup baik, orangnya juga ramah sopan terus tempatnya juga nyaman dan fasilitasnya cukup lengkap dari kesehatan, terus juga ada tempat istirahat main games juga bisa tanpa harus bayar”, sebut Anisa.

Informasi mengenai titik layanan dan fasilitas Serambi MyPertamina dapat diakses melalui aplikasi MyPertamina dan website https:/pertaminasiaga.com atau dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.

Share:

Konten Terkait

PERISTIWA RDP Kelangkaan Pertamax Ricuh, Anggota DPRD Balikpapan Gebrak Meja, Pertamina Walkout

Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang digelar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan bersama Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan berujung ricuh.

Selasa 20-May-2025 21:02 WIB

PERISTIWA BREAKING NEWS - Longsor Terjang Desa Depok Bendungan Tremggalek, 6 Orang Dilaporkan Hilang

Bencana longsor dilaporkan terjang wilayah Bendungan Kabupaten Trenggalek Jatim, 6 orang dilaporkan hilang

Senin 19-May-2025 21:05 WIB

RAGAM Begini Pantun Wagub Aceh, H Fadhullah Untuk Milad UAS

Aceh – Hari ini, Tepat 18 Mei 2025,..

Minggu 18-May-2025 21:16 WIB

EVENT Arema FC Pertimbangkan Main ke Stadion Lain, Pasca-Insiden Pelemparan Batu Bus Persik Kediri

Adalah manajer Arema FC, Yusrinal Fitriandi mengungkapkan peristiwa tersebut sebagai pukulan telak bagi manajemen Arema FC.

Selasa 13-May-2025 20:57 WIB

EVENT Libur Waisak, 42.365 Orang Kunjungi Taman Margasatwa Ragunan

Jumlah tersebut terdiri atas 3.042 pengunjung yang membeli tiket secara daring dan 39.323 pengunjung yang membeli tiket secara langsung di lokasi.

Senin 12-May-2025 21:00 WIB

Tulis Komentar