Foto : tempo
brominemedia.com-
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto beberapa waktu terakhir selalu mendatangi
lokasi bencana alam. Mulai dari gempa Cianjur di Jawa Barat hingga daerah
terdampak erupsi Gunung Semeru di Jawa Timur.
Kamis kemarin, 8 Desember 2022, Ketua Umum Gerindra ini
mendatangi masyarakat terdampak erupsi Gunung Semeru di posko pengungsian SMP
2, Pronojiwo, Lumajang, Jawa Timur. Ia juga datang membawa bantuan.
“Hari ini saya datang ke Lumajang untuk melihat keadaan,
ingin mendengaar kesulitan-kesulitan yang masih harus diatasi,” kata Prabowo
dalam keterangan tertulis, Jumat, 9 Desember 2022.
Prabowo tiba di lokasi Kamis pagi dan diklaim ada kurang
lebih 500 pengungsi yang menemuinya di posko. Sebagian besar terdiri dari ibu
rumah tangga dan lansia.
“Gimana, bapak ibu, sehat-sehat? Ibu bapak, ada kesulitan di sini (pengungsian)? Kalau ada kesulitan disampaikan ya,” demikian yang ditanyakan Prabowo ke para pengungsi.
Kepada masyarakat terdampak, Prabowo juga berjanji akan melaporkan ke Presiden Joko Widodo atau Jokowi bila ada hal penting yang harus ditindaklanjuti. Tapi dia bersyukur usai menerima info dari kepala daerah setempat bahwa korban masih bisa ditangani.
Sebelum ke Jawa Timur, Prabowo juga datang menemui korban terdampak gempa Cianjur pada Rabu, 7 Desember 2022. Ia mengunjungi pos dapur lapangan Kopassus/TNI Angkatan Darat.
"Kami paham saudara-saudara, menghadapi cobaan besar. Saya tadi bertemu yang kehilangan keluarganya, kami turut prihatin dan belasungkawa. Mudah-mudahan, bapak dan ibu diberi kekuatan dan ketegaran menghadapi kesulitan itu," kata Prabowo.
Ia pun mengatakan akan terus memantau kebutuhan para warga. “Ini sudah kedua kali (berkunjung) dan akan terus pantau apa yang bisa kita bantu," ujar Prabowo.
Ini merupakan kunjungan kedua Prabowo ke Cianjur.
Sebelumnya, Prabowo dan Jokowi juga telah melakukan kunjungan untuk para warga Cianjur yang menjadi korban terdampak gempa di RSUD Sayang di Kecamatan Bojongherang, 24 November lalu.
Konten Terkait
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto tiba di posko pengungsian korban erupsi Gunung Semeru pada kamis pagi dengan kurang lebih 500 pengungsi
Jumat 09-Dec-2022 10:03 WIB
Bupati Lumajang Thoriqul Haq meminta masyarakat di sekitar daerah aliran sungai untuk mewaspadai banjir lahar dingin setelah erupsi Gunung Semeru.
Selasa 06-Dec-2022 10:23 WIB
brominemedia.com-- Tim Polres Malang bersama Pemkab dan Kodim Malang-Batu berhasil mengakses masuk ke daerah terisolir akibat erupsi Gunung Semeru di Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu malam.
Senin 05-Dec-2022 10:39 WIB