Foto : republikain
Brominemedia.com - Mantan menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (3/7/2024) petang. Bos media itu akan digali kesaksiannya menyangkut dugaan korupsi pengadaan LNG di PT Pertamina (Persero).
Dahlan tiba di Gedung KPK Merah Putih sekitar pukul 16.25 WIB. Dahlan saat itu tiba dalam kondisi cuaca hujan badai. Dahlan mengenakan topi koboi saat menginjakan kaki di gedung KPK. Ia belum memberikan keterangan apapun kepada awak media.
Sementara itu, Juru bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto tak memerinci informasi yang akan diulik penyidik dari keterangan Dahlan. Dahlan memang pernah diperiksa KPK ketika perkara ini belum dikembangkan.
Sebelumnya, KPK menyatakan mengembangkan kasus dugaan rasuah pengadaan LNG di PT Pertamina (Persero). Kasus baru ini diumumkan pascamantan direktur utama PT Pertamina (Persero) Galaila Karen Kardinah alias Karen Agustiawan divonis bersalah dalam kasus tersebut.
“KPK sedang melakukan pengembangan penyidikan dugaan tindak pidana korupsi terkait pengadaan LNG di PT Pertamina (Persero),” kata Tessa pada 2 Juli 2024.
Tessa mengungkapkan dugaan korupsi ini terjadi pada 2011 sampai 2021. Kelakuan itu diyakini merugikan negara USD113.839.186.
Konten Terkait
PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) bersama sejumlah Kementerian menggelar kick off Program Manis Menuju Swasembada Gula Nasional, Rabu (20/11) di areal perkebunan tebu PG Djatiroto Lumajang.
Rabu 20-Nov-2024 21:10 WIB
Calon gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, bakal memperbanyak Balai Latihan Kerja (BLK) untuk mengatasi pengangguran di Jawa Tengah.
Rabu 20-Nov-2024 21:08 WIB
Dalam Islam, Allah telah mengatur sedemikian rupa waktu siang dan malam untuk mendukung kelangsungan hidup manusia, termasuk waktu tidur.
Rabu 20-Nov-2024 21:08 WIB
Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2024 berlangsung mulai hari ini, Minggu (17/11/2024).
Minggu 17-Nov-2024 20:04 WIB
Cabup) Blora, nomor urut 1, Arief Rohman mendapatkan pesan khusus dari Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).
Minggu 17-Nov-2024 20:03 WIB