EVENT

Kisah Pedagang Bendera Merah Putih di Tahun ke-79 Indonesia Merdeka

Senin 05-Aug-2024 20:35 WIB 233

Foto : wartakota

Brominemedia.com – Merdeka selama 79 Tahun ternyata tidak melulu dirasakan oleh pedagang Bendera Merah Putih keliling.

Salah satu pedagang Bendera Merah Putih Keliling bernama Adi (42) misalnya, belum merdeka dari kemiskinan.

Pria asal Kabupaten Cirebon, Jawa Barat itu rela merantau ke Jatinegara, Jakarta Timur demi sesuap nasi.

Adi berada di kota metropolitan ini demi jualan bendera merah putih dan pernak-pernik kemerdekaan.

Selama lima tahun, Adi setia berjualan Bendera Merah Putih setiap musim perayaan 17 Agustus.

“Sudah lumayan lama (dagangannya) lima tahunan. Ya memang musiman saja di sini,” ucap Adi saat ditemui Wartakotalive.com, Senin (5/8/2024).

Adi berjualan tepat di pinggir jalan raya di dekat Stasiun Jatinegara.

Di Jatinegara, ia buka lapak dagangannya tak jauh dari Stasiun Jatinegara, tepatnya di Jalan Bekasi Barat IV No.7, Rawa Bunga, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.

Sejak dua minggu kedatangannya di Jatinegara, ia mengaku pembeli masih sepi. Bahkan kadang kata Adi, kerap dalam sehari nyaris tak satupun Bendera Merah Putih yang terjual.

“Masih sepi sekarang ya, kadang bahkan dua hari baru ada yang beli. Biasa lihat-lihat saja,” ucap dia.

Untuk sekedar melepas lelah usai seharian berdagang, Adi menutup lapak dan menyulapnya menjadi tempat tidur. Dia hanya tidur beralaskan kayu meja dagangannya dan dialasi kardus. Menurutnya, hal tersebut sudah biasa dia lakukan.

“Ya namanya pedagang kaki lima tidur juga sekedarnya, panas kepanasan hujan kehujanan demi anak dan istri,” ungkap Adi.

Ayah dari dua anak ini mengaku, setiap tahun keluar daerah merantau. Hal itu dilakukan, lantaran hasil penjualan dirantau lebih menjanjikan ketimbang di daerahnya sendiri.

Ia menyebut banyak pengrajin bendera Cirebon sehingga harganya murah.

Oleh karena itu, meski penghasilan tak menentu, dirinya lebih memilih merantau berjualan bendera. Banyaknya pengusaha konveksi di Cirebon dimanfaatkan Adi untuk mengais rezeki dari pesta kemerdekaan.

“Dari kampung halaman saya banyak konveksi nya, jadi dari sana lebih murah,” ucapnya.

Selama Adi merantau, dirinya menghemat pengeluaran. Hal itu agar Adi bisa pulang bawa uang lebih untuk keluarga di kampung.

“Makan juga hemat-hemat saja biar enggak terlalu banyak pengeluarannya,” ucap Adi.

Menurutnya, pembeli ramai menjelang satu minggu hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Ia berharap, dagangannya laris sehingga dapat membawa pulang uang untuk keperluan anak istrinya.

Terlihat, pria yang mengenakan topi itu menjual berbagai macam jenis bendera.

Mulai dari bendera merah putih, umbul-umbul hingga aksesoris bendera dan background merah putih untuk keperluan kantor.

Share:

Konten Terkait

OLAHRAGA Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 Vs Honduras

Timnas Indonesia U-17 sesaat lagi akan melakoni laga krusial kontra Honduras di Piala Dunia U-17 2025. Berikut ini susunan pemain Indonesia vs Honduras.

Senin 10-Nov-2025 21:00 WIB

PEMERINTAHAN Penguatan Kapasitas Imum Mukim di Aceh Timur untuk Tata Kelola Gampong

Al-Farlaky menginginkan kapasitas dan kewenangan Imum Mukim sebagai garda terdepan pengawasan dan pembinaan tata kelola pemerintahan gampong

Minggu 09-Nov-2025 20:28 WIB

OLAHRAGA Sosok Timur Kapadze, Dikaitkan Sebagai Pengganti Ptrick Klluivert Tangani Skuad Garuda

Nama Timur Kapadze mencuat dikaitkan dengan kursi pelatih Timnas Indonesia.

Minggu 09-Nov-2025 20:25 WIB

OLAHRAGA HASIL Undian Indonesia AFC Futsal Asian Cup 2026 Lengkap Jadwal, Venue, Ranking FIFA dan Live TV

Hasil drawing atau undian AFC Futsal Asian Cup atau Piala Futsal Asia 2026, Timnas Indonesia tergabung di Grup A.

Rabu 05-Nov-2025 21:08 WIB

EVENT Plastics & Rubber Indonesia 2025 Dorong Kolaborasi Lintas Sektor

Pameran ini menjadi platform bisnis strategis bagi pelaku industri global dalam memperkenalkan inovasi, menjalin kemitraan, dan mendorong transformasi industri menuju efisiensi.

Rabu 05-Nov-2025 21:08 WIB

Tulis Komentar