PEMERINTAHAN

Jelang Idul Adha, Pasar Hewan Klaten Dibuka Kembali Hari Ini

Rabu 29-Jun-2022 16:19 WIB 301

Foto : solopos

brominemedia.com – Setelah sempat tutup selama beberapa pekan akibat merebaknya virus penyakit mulut dan kuku (PMK), Pemerintah Kabupaten Klaten, Jawa Tengah kembali membuka pasar hewan pada hari Rabu (29/6).

Sebelumnya, penutupan pasar hewan dimulai pada tanggal 25 Mei hingga 7 Juni 2022.

Adapun tujuh pasar hewan yang kembali dibuka itu antara lain Pasar Hewan Prambanan, Pasar Hewan Jatinom, Pasar Hewan Wedi, Pasar Hewan Pedan, Pasar Hewan Cawas, Pasar Hewan Bayat, dan Pasar Hewan Plumbon.

Bupati Klaten Sri Mulyani mengatakan pembukaan kembali pasar hewan tersebut dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha atau Idul Kurban pada 9 Juli 2022.

Selain itu, pembukaan kembali pasar hewan juga seiring telah dilakukannya program vaksinasi PMK di Klaten.

Sri Mulyani mengimbau masyarakat tidak perlu mencari dan membeli hewan kurban di luar Klaten.

“Karena di Klaten cukup, jumlahnya ada ratusan ribu ekor. Kalau perkiraan kebutuhan untuk hewan kurban di Klaten sekitar 9.000 ekor, jadi stoknya aman,” jelas Sri Mulyani.

Seri Mulyani juga telah meminta dinas terkait mempersiapkan standar operasional prosedur (SOP) pembukaan kembali pasar hewan.

Pihaknya juga telah bekerja sama dengan kepolisian dan TNI untuk mengawasi lalu lintas hewan ternak. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi masuknya hewan ternak dari daerah lain.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Airlangga Buka Suara soal Rencana Besar Ubah Rp 1.000 Jadi Rp 1

Wacana redenominasi rupiah kembali muncul dari Kementerian Keuangan. Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan masih mempelajari usulan tersebut.

Jumat 07-Nov-2025 20:15 WIB

PEMERINTAHAN Di Momen HUT ke-75 DPRD Klaten, Edy Sasongko Harap Fungsi Legislatif Lebih Mendengar Nurani Rakyat

Menurutnya, hal tersebut perlu diperkokoh. Dalam komitmen mengawal kebijakan-kebijakan pemerintah Kabupaten Klaten.

Rabu 29-Oct-2025 20:18 WIB

PEMERINTAHAN Polres Klaten Gelar Apel Kamtibmas Bersama Komunitas Ojek Online

Polres Klaten mengadakan apel Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) bersama komunitas ojek online (ojol) Kabupaten Klaten

Senin 27-Oct-2025 20:13 WIB

PEMERINTAHAN Gelar Rapat Paripurna Bahas 4 Raperda Strategis, Sejumlah Fraksi DPRD Klaten Beri Catatan Kritis

Fraksi PDI Perjuangan melalui juru bicaranya Sri Murni menilai perubahan Raperda BPD penting untuk menyesuaikan dengan regulasi nasional.

Selasa 07-Oct-2025 21:07 WIB

KRIMINAL Sekda dan Mantan Sekda Klaten Ditahan Kejati Jateng

Pada 2023, JP bersama JFS menandatangani perjanjian sewa dengan klausul yang tidak untungkan Pemkab Klaten.

Rabu 27-Aug-2025 21:07 WIB

Tulis Komentar