TRAVEL

Jasa Marga Tambah 4 SPKLU di Rest Area Untuk Mudik Lebaran 2023

Selasa 04-Apr-2023 07:05 WIB 251

Foto : tempoin

brominemedia.com m- PT Jasa Marga menambah empat stasiun pengisian kendaraan listrik umum atau SPKLU di rest area untuk kelancaran perjalanan selama libur lebaran 2023. Dengan begitu, Jasa Marga menyediakan total sebanyak 15 SPKLU yang tersebar di ruas tol Jabodetabek dan Trans Jawa.

"Tambahannya ada di ruas Jakarta - Cikampek KM 57 A dan 62 B arah Jakarta. Kemudian di rest area 88 A dan 88 B ruas Cipularang," kata Direktur Pengelola Gedung dan Fasilitas PT Jasamarga Related Business Tita Paulina Purbasari dalam konferensi pers di Jasa Marga Tollroad Command Center, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 3 April 2023. 

Dalam periode angkutan lebaran 2023, Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik terjadi pada 19 April 2023 atau H-3 lebaran. Sementara arus balik diprediksi terjadi pada 25 April 2023 atau H+3 lebaran.

Jasa Marga memperkirakan volume lalu lintas keluar Jabodetabek pada H-7 hingga H+7 yang melalui empat  gerbang tol utama mencapai 2,78 juta kendaraan. Distribusi kendaraan didominasi ke arah Timur atau Trans Jawa, yakni sebesar 52 persen. Sedangkan ke arah Barat atau Merak sebesar 27,8 persen dan ke arah Selatan atau Ciawi sebesar 20,2 persen.

"Sedangkan volume lalu lintas yang masuk Jabodetabek pada periode tersebut diperkirakan 2,66 juta kendaaraan atau naik 3,71 persen dibanding Lebaran 2022 yang sebanyak 2,56 juta kendaraan," kata Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana.

Adapun dari 2,66 juta kendaraan yang melintasi 4 gerbang tol utama tersebut, pihaknya memprediksi mayoritas kendaraan berasal dari arah Timur atau Trans Jawa dengan presentase 51,2 persen. Kemudian dari arah Barat atau Merak sebesar 28 persen dan dari arah Selatan atau Ciawi sebesar 20,8 persen.

Kemenhub Prediksi  Pergerakan Orang Meningkat Pasca PPKM

Kemenhub memprediksi pergerakan masyarakat selama Idul Fitri 1444 H atau lebaran 2023 mencapai 123,8 juta orang. Angka tersebut meningkat 14,2 persen dibanding pergerakan masyarakat di lebaran tahun lalu yang mencapai 85,5 juta orang. Budi Karya Sumadi menyebut sejumlah faktor yang berpotensi meningkatkan pergerakan masyarakat kali ini.

Manfaatin gadgetmu untuk dapetin penghasilan tambahan. Cuma modal sosial media sudah bisa cuan!

Gabung bisnis online tanpa modal di http://bit.ly/3HmpDWm

"Ini karena sudah tidak ada PPKM, memasuki masa pra endemi atau mendekati normal pasca pandemi Covid-19, perekonomian yang semakin membaik, tidak ada pembatasan atau larangan perjalanan, dan persepsi positif dari masyarakat pada penyelenggaraan Angkutan Lebaran tahun 2022 lalu," kata Budi Karya melalui keterangan tertulis, Selasa, 7 Maret 2023.

Adapun berdasarkan hasil survei Kemenhub, pergerakan masyarakat saat lebaran nanti didominasi dari Pulau Jawa sebesar 62,5 persen atau 77,3 juta orang. Adapun lima daerah asal pemudik terbanyak, yakni Jawa Timur sebanyak 21,2 juta orang, Jawa Tengah sebanyak 18,7 orang, Jabodetabek sebanyak 18,3 juta orang, Jawa Barat 14,9 juta orang, dan Sumatera Utara sebanyak 4,4 juta orang.  Sementara itu, daerah tujuan perjalanan masyarakat tertinggi yaitu, pertama, Jawa Tengah sebanyak 32, 75 juta orang,.  Jawa Timur 24, 6 juta orang) Jawa Barat 20, 72 juta orang, Jabodetabek 8, 07 juta orang, dan Yogyakarta 5, 9 juta orang.

Ihwal pemilihan moda transportasi, moda darat diprediksi  menjadi pilihan paling dominan. Setidaknya akan ada penggunaan mobil pribadi oleh 27,32 juta orang; sepeda motor 25,13 juta orang; bus 22,77 juta orang; kereta api antarkota 11,47 juta orang; dan mobil sewa sebanyak 9,53 juta orang.

Konten Terkait

FINANCE Pintu Jalan Tol Diprediksi Akan Jadi Simpul Kemacetan pada Arus Mudik, Ini Rencana Jasa Marga

PT Jasa Marga mengantisipasi antrean panjang kendaraan pemudik di sejumlah pintu tol yang menjadi simpul kemacetan pada arus mudik 2023

Kamis 06-Apr-2023 01:06 WIB

TRAVEL Jasa Marga Tambah 4 SPKLU di Rest Area Untuk Mudik Lebaran 2023

PT Jasa Marga menambah empat stasiun pengisian kendaraan listrik umum atau SPKLU di rest area untuk periode Lebaran 2023.

Selasa 04-Apr-2023 07:05 WIB

PEMERINTAHAN Gagal Setor Jaminan Rp600 Miliar Jadi Penyebab Konsorsium Jasa Marga di Tol Getaci Bubar

Kementerian PUPR blak-blakan mengungkap penyebab konsorsium Jasa Marga (JSMR) gagal menggarap proyek Tol Getaci.

Kamis 09-Feb-2023 11:17 WIB

TRAVEL Jasa Marga Siapkan Gardu Tambahan, Jasa Marga Memperkirakan 52.994 Kendaraan Kembali Ke Jakarta

Jasa Marga memperkirakan puncak arus balik kendaraan periode libur Natal pada Minggu 25 Desember yang dimulai sore hingga malam ini.

Minggu 25-Dec-2022 22:42 WIB

FINANCE selama periode libur natal dan tahun baru Jasa Marga Sebut Tarif Jalan Tol Tak mengalami penyesuaian tarif

PT Jasa Marga Persero Tbk. (JSMR) memastikan tidak ada ruas jalan tol yang akan mengalami penyesuaian tarif.

Senin 19-Dec-2022 09:53 WIB

Tulis Komentar