KESEHATAN

Ini Langkah yang Harus Dilakukan Jika Anak Kesetrum Listrik

Sabtu 14-Oct-2023 00:31 WIB 324

Foto : brominemedia.com

Brominemedia.com Kesetrum listrik merupakan kecelakaan yang membutuhkan pertolongan darurat. Hal ini tidak hanya terjadi pada orang dewasa, namun juga pada anak-anak. 

Pengawasan yang ketat penting agar yang anak lakukan tidak membahayakan dirinya, termasuk dari bahaya dan potensi tersengat aliran listrik.

Mantan paramedis ambulans dan pendiri Safer Little Steps Ross Smith menjelaskan mengenai apa yang harus dilakukan jika anak Anda terkena listrik.

Hal pertama yang dilakukan saat anak mengalami sengatan adalah memastikan area sekitar aman. Listrik dapat menyebabkan sengatan luka bakar, dan bahkan kematian. Matikan sumber listrik jika anak tersengat listrik, karena mungkin masih ada sengatan yang mengalir dalam tubuhnya.

"Jika Anda tahu di mana meteran Anda berada, matikan saklar listrik utama," katanya melansir Antara, Sabtu (14/10/2023). 

Jika Anda tidak tahu di mana letak saklar, pastikan anak Anda tidak menyentuh benda listrik apa pun, termasuk papan listrik (penyambung steker).

Mereka mungkin memegang sesuatu yang menyentuh penyambung steker, yang dapat menghantarkan listrik, seperti kain basah atau garpu logam.

Kemudian letakkan anak di atas sesuatu yang non-konduktif, seperti kayu atau plastik. Smith mengatakan benda yang tidak konduktif akan menghentikan arus listriknya.

Jika hal terburuk terjadi seperti anak tidak bernapas dengan normal, panggil ambulans dan beri tahu penerima panggilan apa yang sebenarnya terjadi.

Jika korban tidak bernapas, atau tidak sadarkan diri, Anda harus memulai CPR sambil menunggu bantuan datang.

 

Meski korban tersengat sadar dan terlihat baik-baik saja, tetap penting bagi mereka untuk memeriksakan diri ke ahli medis profesional.

"Terkadang hingga 24 jam setelah sengatan listrik, seorang anak dapat mengalami masalah irama jantung (aritmia ) yang mengancam nyawa," jelasnya.

Aritmia terjadi ketika jantung berdetak sangat cepat atau tidak teratur. Menurut NHS, hal itu dapat menyebabkan masalah seperti pingsan, stroke , serangan jantung , dan bahkan kematian mendadak. Anda juga harus mewaspadai tanda tak biasa di tubuh anak yang tersengat listrik.

"Jika Anda melihatnya, pastikan Anda melihat seluruh anggota tubuh anak Anda untuk menemukan hal lain," katanya.

Mereka mungkin juga mengalami luka bakar di suatu tempat di kulitnya, jadi pastikan Anda memeriksa tubuhnya apakah ada tanda gelap atau merah.

"Sengatan listrik tidak hanya dapat menjalar ke seluruh tubuh dan menyebabkan masalah pada jantung, namun panas listrik dapat membakar organ-organ mereka," cetusnya.

Luka bakar ringan akibat listrik juga perlu diperlakukan seperti luka bakar ringan lainnya, dengan meletakkan kain basah yang dingin di area tersebut dan jangan sampai melepuh. Setelah Anda membersihkan kulit dengan lembut, balut area tersebut.

Share:

Konten Terkait

KESEHATAN Kesemutan di Tangan dan Kaki? Atasi dengan Cara Mudah Ini!

Kesemutan di tangan dan kaki sering disebabkan oleh saraf tertekan, aliran darah buruk, atau kondisi medis; artikel ini membahas perubahan gaya hidup, perawatan medis, dan nutrisi untuk mengatasinya.

Minggu 16-Feb-2025 21:17 WIB

EVENT Mengintip Serunya Lari Keliling Lereng Merapi

Event ini tidak hanya dapat mempererat hubungan dengan konsumen, terutama anak muda, tetapi juga menjadi ajang promosi gaya hidup sehat di masyarakat.

Minggu 09-Feb-2025 20:33 WIB

PERISTIWA Kebakaran di Pontianak Utara, Sejumlah Rumah dan 1 Mobil Ludes Terbakar

Juni, satu saksi mata mengungkapkan bahwa api semula terlihat dari bagian tengah bangunan rumah yang berada di urutan pertama.

Selasa 04-Feb-2025 20:37 WIB

KRIMINAL Kata Polisi soal Video Viral Anak SD di Jember Pesta Miras sampai Tak Sadarkan Diri

Berikut keterangan polisi soal video viral anak SD di Jember pesta miras sampai mabuk dan tak sadarkan diri. Penjual miras sudah ditangkap polisi.

Kamis 23-Jan-2025 20:22 WIB

EVENT Komitmen PNM dengan KemenPPPA Kuatkan Perlindungan Hak Perempuan dan Anak

JPNN.com, JAKARTA - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) kembali menerima dukungan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) dalam penguatan pemberdayaan hak perempuan dan anak.

Selasa 21-Jan-2025 20:25 WIB

Tulis Komentar