PERISTIWA

Gempa M5,8 Guncang Gunungkidul, Getarannya Dirasakan hingga Malang dan Nganjuk

Senin 26-Aug-2024 20:33 WIB 73

Foto : sindonews

Brominemedia.com – Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,8 mengguncang wilayah Gunungkidul, DI Yogyakarta, pada Senin malam (26/8/2024) pukul 19.57 WIB. Gempa tersebut dirasakan di berbagai wilayah, termasuk Malang dan Nganjuk, Jawa Timur.

Meski cukup kuat, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memastikan gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami. BMKG melaporkan bahwa pusat gempa berada di laut, sekitar 95 km barat daya Gunungkidul, pada kedalaman 30 km.

Lokasi gempa tepatnya berada pada koordinat 8,78 Lintang Selatan dan 110,27 Bujur Timur. Getaran gempa dirasakan dengan skala intensitas III MMI (Modified Mercalli Intensity) di Karangkates, dan II MMI di Nganjuk serta Malang, yang menunjukkan getaran ringan yang dirasakan oleh beberapa orang di dalam ruangan.

"Info Gempa dirasakan mag:5.8, lokasi: Pusat gempa berada di laut 95 km barat daya Gunungkidul, waktu: 26-Agu-24 19:57:42 WIB, kedalaman: 30 Km, gempa ini dirasakan (MMI): III Karangkates, II Nganjuk, II Malang," demikian pernyataan resmi BMKG.

BMKG juga menambahkan bahwa informasi ini masih bersifat sementara dan fokus pada kecepatan penyampaian data. Hasil pengolahan data mungkin akan berubah seiring dengan kelengkapan informasi yang diterima. Hingga saat ini, belum ada laporan resmi mengenai kerusakan atau korban akibat gempa tersebut. Masyarakat diimbau tetap tenang dan mengikuti informasi terbaru dari pihak berwenang.

Share:

Konten Terkait

PERISTIWA Gempa Bumi Magnitudo 5 Guncang Pangandaran, Terasa Hingga ke Sukabumi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG - Gempa bumi magnitudo 5 mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, sekitar pukul 19.43 WIB, Selasa (22/10/2024). Titik gempa berada di 18 kilometer barat daya Kabupaten Pangandaran...

Selasa 22-Oct-2024 20:30 WIB

PERISTIWA Beredar Baliho Kampanye Bowo-Suwardi Menyertakan Lambang Daerah Sragen, Timses: Kemungkinan Relawan

Kemungkinan APK Bowo-Suwardi yang menyertakan lambang daerah Sragen dibuat oleh relawan.

Rabu 16-Oct-2024 20:55 WIB

PERISTIWA Peringatan 15 Tahun Gempa 30 September 2009 Digelar di Tugu Gempa Padang

Peringatan 15 tahun gempa 30 September 2009 digelar di Tugu Gempa Kota Padang Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Senin (30/9/2024) sore..

Senin 30-Sep-2024 20:30 WIB

PEMERINTAHAN Formasi CPNS Dokter Spesialis Minim Pendaftar, Ini Penjelasan Dinkes Gunungkidul

Sepinya peminat dokter spesialis untuk wilayah Kabupaten Gunungkidul karena aspek geografis dan kesempatan membuka praktik

Senin 02-Sep-2024 20:39 WIB

PERISTIWA Gempa M5,8 Guncang Gunungkidul, Getarannya Dirasakan hingga Malang dan Nganjuk

Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,8 mengguncang wilayah Gunungkidul, DI Yogyakarta, pada Senin malam (26/8/2024) pukul 19.57 WIB.

Senin 26-Aug-2024 20:33 WIB

Tulis Komentar