TRAVEL

Bebas Berkendara, Yogyakarta Tak Lakukan Penutupan Ruas Jalan saat Malam Tahun Baru

Kamis 29-Dec-2022 06:00 WIB 169

Foto : tempo

brominemedia.com - Pengguna kendaraan bermotor maupun tidak bermotor bakal bebas melenggang menikmati jalanan Kota Yogyakarta di malam tahun baru akhir pekan ini.

Sebabnya, Kepolisian Resort Kota Yogyakarta menyatakan tidak akan melakukan penutupan ruas jalan di perkotaan. Termasuk kawasan padar seperti Jalan Malioboro-Ahmad Yani-Titik Nol Kilometer.

"Karena pemerintah daerah tidak menggelar event khusus saat malam pergantian tahun di sepanjang jalan Sumbu Filosofis, maka sejauh ini tidak ada rencana penutupan ruas jalan di pusat kota," kata Kapolresta Yogyakarta Komisaris Besar Polisi Idham Mahdi Rabu 28 Desember 2022.

Kawasan Sumbu Filosofis Yogyakarta merujuk garis imajiner yang menghubungkan kawasan Tugu Yogyakarta- Jalan Mangkubumi-Jalan Malioboro-Alun-Alun-Keraton Yogyakarta sampai Panggung Krapyak. Selama ini kawasan itu jadi titik terpadat aktivitas masyarakat maupun wisatawan.

Idham mengatakan, meskipun tak ada penutupan ruas jalan, namun pihaknya tetap menyiagakan sekitar 352 personel untuk monitoring jalanan.

"Kami juga mendirikan pos pengamanan di Tugu, Teteg Malioboro, Titik Nol dan Pos Pelayanan di area Kebun Binatang Gembira Loka untuk memantau arus keluar masuk sebagai pertimbangan kebijakan rekayasa lalu lintas," kata dia.

Adapun Direktur Lalu Lintas Polda Daerah Istimewa Yogyakarta Komisaris Besar Polisi Alfian Nurizzal menuturkan dari pihaknya telah juga menyiapkan rekayasa berupa kebijakan one way atau satu arah di beberapa jalur wisata yang ada di wilayah itu pada masa libur Natal dan Tahun Baru ini.

"Rekayasa jalur one way terutama untuk mengantisipasi kemacetan di jalur-jalur wisata," kata dia.

Rekayasa one way itu antara lain disiapkan untuk jalan menuju pantai-pantai di Kabupaten Gunungkidul, akses menuju Tebing Breksi di Kabupaten Sleman, dan jalan menuju Pantai Prangtritis Kabupaten Bantul.

"Jadi kami berharap tidak terjadi lagi penumpukan kendaraan di akses akses jalur wisata itu seperti sebelumnya," kata dia.

Sedangkan untuk kawasan Malioboro juga tetap disiapkan opsi rekayasa lalu lintas.

Misalnya jika terjadi kepadatan luar biasa, akan dilakukan pengalihan arus dari Malioboro menuju Titik Nol Kilometer dengan cara membatasi  kendaraan bermotor tidak masuk lagi ke jalan Malioboro setelah pukul 17.00 WIB.

Sehingga ketika peningkatan arus terjadi, wisatawan bisa menikmati malam pergantian tahun dengan nyaman di kawasan itu.

"Kami siapkan 40 kamera CCTV untuk mengkalkulasi volume kendaraan yang keluar masuk di wilayah DIY, sehingga kebijakan pengalihan arus dilakukan tepat sasaran sesuai kondisi lapangan," kata dia.

Konten Terkait

PERISTIWA Tragis, Santri di Sukorejo Ponorogo Tewas Tersetrum Saat Cari Ikan

Santri bernama Tatag Sugiarto, ditemukan tewas tengkurap di tengah sungai, diduga akibat tersetrum alat setrum ikan miliknya sendiri.

Minggu 27-Apr-2025 20:47 WIB

PERISTIWA Mobil Damkar Pemkab Jember Mogok Saat Hendak Kawal Helikopter Kapolda Jatim

Mobil berangkat dari Markas Damkar di Jalan Danau Toba Nomor 16, Kelurahan Tegal Gede, Kecamatan Sumbersari untuk mengamankan penerbangan helikopter yang ditumpangi Kapolda.

Rabu 16-Apr-2025 20:29 WIB

PERISTIWA Atap Klub Malam Runtuh Saat Konser, Gubernur dan Eks Bintang MLB Tewas Bersama 98 Korban

Buntut ambruknya atap tersebut, 98 orang dilaporkan tewas dan 200 orang lainnya dinyatakan luka-luka.

Rabu 09-Apr-2025 20:43 WIB

KRIMINAL Pemuda di Koja Jakut Dibacok OTK saat Nongkrong di Warung, Polisi Selidiki

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menceritakan, korban yang sedang nongkrong di warung diserang oleh orang tidak dikenal (OTK).

Rabu 09-Apr-2025 20:41 WIB

PERISTIWA Eks Ketua GMNI Surabaya Jadi Korban Saat Aksi Tolak UU TNI, Tangan Patah Tulang

Ketua DPC GMNI Surabaya periode 2023-2025 Rizky Syahputra mengalami patah tulang saat mengikuti aksi Tolak UU TNI di depan Gedung Negara Grahadi, Senin (24/3).

Rabu 26-Mar-2025 21:01 WIB

Tulis Komentar