Foto : wartakota
brominemedia.com - Penyanyi Karen Pooroe memiliki kehidupan yang kelam dalam
hal asmara, yakni menerima tindakan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dari
mantan suaminya, Arya Satria Claproth.
Bahkan, Karen Pooroe memilih keluar dari rumah tahun 2018,
karena tak kuat kerap menerima KDRT yang diduga dilakukan Arya Satria Claproth.
Kehidupan Karen Pooroe semakin tak karuan, setelah
mengetahui putrinya, Zefania Carina meninggal dunia terjatuh dari lantai 6 unit
apartemen Februari 2020, saat tinggal bersama Arya Satria Claproth.
Karen mengakui kehidupannya sangat terpuruk, sejak keluar
rumah hingga mengetahui Zefania Carina, putrinya meninggal dunia.
"Bicara soal asmara, selama lima tahun ini lah, saya
sangat trauma. Saya mati rasa lah sama laki-laki lain," kata Karen Pooroe
kepada Warta Kota.
Akan tetapi, rasa trauma dan mati rasanya itu sudah semakin
luntur setahun belakangan ini. Karen mulai membuka hati buat lelaki lain.
"Sudah sedikit membuka diri lah. Cuma saya gamau bilang
gamau nikah, itu sama saja menjauhkan jodoh saya. Cuma saya lebih aware lah
(sama urusan asmara)," ucapnya.
Manfaatin gadgetmu untuk dapetin penghasilan tambahan. Cuma modal sosial media sudah bisa cuan!
Gabung bisnis online tanpa modal di http://bit.ly/3HmpDWm
Lantas, kapan wanita berusia 36 tahun itu siap untuk menikah lagi?
Karen pun tidak tahu kapan siapnya.
"Saya berdoa sama Tuhan, saya mau menikah sebelum usia ssya 40 tahun. Takutnya, kalau pas melahirkan tuh sudah engga muda lagi," ungkapnya.
"Mintanya sebelum 40 tahun nikah, capek kan kerja sendirian terus, perlu partner juga," sambungnya.
Saat ini, penyanyi jebolan Indonesian Idol tahun 2004 itu terus berintrospeksi diri agar bisa mendapatkan calon suami, yang pantas ia sandingi dan terus bersama sampai maut memisahkan.
"Kita mikirin juga layak gak sama laki laki itu, memantaskan diri dlu. Kalau sudah pantas ya jalan, kalau masih berantakan mau dapet yang bagus ya mikir aja. Sudah cukup 5 tahun bebenah diri lah," jelasnya.
Karen Pooroe pun tidak mau memberikan target, lelaki seperti apa yang bisa menjadi suaminya.
Ia akan menerimanya asal calon lelakinya, juga bisa membuka diri terhadap dirinya.
"Yang mana aja intinya saya mau memantaskan diri saja," ujar Karen Pooroe. (ARI).
Konten Terkait
Karen Pooroe memiliki kehidupan yang kelam dalam hal asmara, yakni menerima tindakan KDRT mantan suami Arya Satria Claproth
Senin 20-Mar-2023 07:57 WIB