Rabu 04-Dec-2024 20:11 WIB
334
Foto : tribunnews
Brominemedia.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya menuntaskan rekapitulasi suara untuk Pilwali Surabaya 2024.
Hasilnya, pasangan calon (Paslon) tunggal calon Wali Kota-Wakil Wali Kota, Eri Cahyadi-Armuji unggul dengan perolehan 81,4 persen.
Pada proses perhitungan yang berlangsung di Harris Hotel Gubeng, Eri Cahyadi-Armuji mendapatkan akumulasi suara sebanyak 980.380 suara atau 81,3 persen dari total suara sah, sedangkan 224.340 suara atau sekitar 18,6 persen suara sah memilih kotak kosong.
"Berdasarkan hasil rekapitulasi suara di tingkat kota, pasangan Eri-Armuji dinyatakan unggul," kata Komisioner KPU Surabaya Divisi Teknis Penyelenggaraan Bakron Hadi dikonfirmasi di sela acara rekapitulasi tersebut.
Sementara itu, dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Surabaya yang mencapai 2.229.244 calon pemilih, sebanyak 1.252.973 orang di antaranya memberikan suara (56,2 persen).
Dari total pemilih yang memberikan suara, sebanyak 48.253 suara dinyatakan tidak sah. Dengan persentase tersebut, terlihat partisipasi masyarakat Surabaya pada Pilkada tahun ini meningkat dibanding pada 2020 lalu yang baru 52,4 persen.
"Dari sisi partisipasi, memang ada peningkatan antusias pemilih," kata Bakron.
Pasca proses rekapitulasi selesai, maka selanjutnya adalah proses pengajuan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK) oleh pasangan yang merasa dirugikan. Namun karena Surabaya hanya ada satu pasangan calon, maka proses pengajuan gugatan bisa diajukan pemantau pemilu.
Namun apabila MK memastikan tidak ada gugatan yang diajukan atau proses penyelesaian sengketa selesai, maka KPU dapat menetapkan pasangan calon terpilih. Penetapan ini dilakukan paling lambat tiga hari setelah pemberitahuan resmi diterima.
Tahap ini menjadi landasan bagi pengesahan administrasi calon terpilih sebagai kepala daerah yang baru. Setelah ditetapkan, maka akan menuju ke tahap pelantikan kepala daerah.

Konten Terkait
Persebaya Vs Persis Masih 1-1, Aksi Tanaka dan Perovic Warnai Babak Pertama. 👇Persebaya Surabaya dipaksa bermain imbang 1-1 oleh Persis Solo dalam laga babak pertama di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (2/11/2025).--Ikuti kami di 👉https://bit.ly/392voLE#beritaviral #jawatimur #viral berita #beritaterkini #terpopuler #news #beritajatim #infojatim #newsupdate #FYI #fyp
Minggu 02-Nov-2025 20:04 WIB
Anggota DPRD Surabaya, Herlina, usulkan penambahan bus sekolah untuk memperluas layanan transportasi gratis dan menekan angka kecelakaan di jalan.
Selasa 28-Oct-2025 20:15 WIB
Kemeriahan acara dibalut dengan kepedulian sosial ini menjadi momentum istimewa bagi Autogarage untuk berbagi kebahagiaan
Minggu 26-Oct-2025 20:23 WIB
Puting Beliung Hantam Gudang di Surabaya, Tujuh Motor dan Kontainer Terguling. 👇Bencana angin puting beliung disertai hujan deras melanda kawasan Kompleks Pergudangan Osowilangun nomor A27, Surabaya, pada Rabu (22/10/2025).--Ikuti kami di 👉https://bit.ly/392voLE#beritaviral #jawatimur #viral berita #beritaterkini #terpopuler #news #beritajatim #infojatim #newsupdate #FYI #fyp
Rabu 22-Oct-2025 20:24 WIB
Jadwal Dewa United vs Persebaya Surabaya di Banten International Stadium, Jumat 26 September 2025. Simak head to head, tren, dan prediksi skor.
Kamis 25-Sep-2025 21:49 WIB






