Foto : tribunnews
Brominemedia.com - Menjelang bulan suci Ramadan 1446 H, Polresta Yogyakarta akan mengaktifkan posko kejahatan jalanan untuk mencegah potensi gangguan keamanan, khususnya kejahatan jalanan di wilayah Kota Yogyakarta.
Upaya ini juga untuk memberikan rasa aman masyarakat yang hendak menjalankan ibadah selama ramadan.
Kapolresta Yogyakarta, Kombes Pol Aditya Surya Dharma, mengatakan pihaknya sudah menyiapkan strategi untuk mencegah terjadinya kriminalitas saat bulan suci ramadan.
"Kami akan all out pengamanan ramadhan. Mengantisipasi kejahatan jalanan, kemudian anak-anak yang biasanya perang sarung atau tawuran," katanya, Senin (10/2/2025).
Aditya menuturkan posko kejahatan jalanan akan diaktifkan di seluruh kepolisian sektor (Polsek) di Kota Yogyakarta, terutama di titik-titik yang dianggap rawan tindak kriminalitas.
Posko tersebut berfungsi sebagai pusat komando reaksi cepat agar polisi dapat segera menangani kriminalitas yang terjadi di sekitarnya.
Selain itu posko kejahatan jalanan ini juga memudahkan masyarakat melaporkan atau mengadukan kejahatan jalanan.
"Tentunya kami lebih ke pencegahannya, tetapi kalau memang ada peristiwa, kami bisa bergerak cepat di sekitaran lokasi yang kita anggap rawan itu," terang dia.
Tak hanya mendirikan posko, menurut Aditya, patroli juga akan diintensifkan bersama Kepolisian Daerah (Polda) DIY pada jam-jam rawan, terutama setelah berbuka puasa hingga menjelang sahur.
Kapolresta mengimbau masyarakat terutama para orangtua, turut serta menjaga keamanan lingkungan dengan mengawasi aktivitas anak-anak mereka.
"Untuk orang tua, tolong putra-putrinya diawasi, apabila mereka keluar malam dan saat waktunya pulang, belum pulang ya, bisa dicari atau disuruh pulang. Untuk membantu kami mengawasi putra-putrinya," pungkasnya.
Konten Terkait
BH Pers, AJI Jakarta, dan ICJR menyampaikan pendapat dalam rilis bersama menanggapi proses hukum yang dilakukan Kejagung terhadap Direktur Pemberitaan JAK TV Tian Bahtiar.
Rabu 23-Apr-2025 20:46 WIB
Jelajahi Takdir Mubram: Ketentuan Ilahi yang pasti. Temukan hikmah di balik ketetapan Allah, rahasia kehidupan, dan jalan spiritual.
Rabu 23-Apr-2025 20:45 WIB
Pelajari Mad Tabi'i, dasar ilmu Tajwid Al-Qur'an. Bacaan fasih, makna terjaga, pahala berlimpah. Kuasai sekarang!
Rabu 23-Apr-2025 20:41 WIB
Lomba ini diikuti oleh 108 siswa terpilih dari Jakarta, juga diikuti oleh perwakilan siswa dari Serang dan Bogor.
Rabu 23-Apr-2025 20:17 WIB
Wali Kota Jogja Hasto Wardoyo menyebut sebanyak 28 kelurahan masih berstatus zona kuning dalam sistem pengelolaan sampah. Sementara, 17 kelurahan lainnya sudah
Selasa 08-Apr-2025 20:27 WIB