Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KRIMINAL

VIDEO Sosok Riezky Kabah, Tiktoker Tidak Mendidik yang Kerap Hina Guru

Senin 03-Mar-2025 20:20 WIB

52

VIDEO Sosok Riezky Kabah, Tiktoker Tidak Mendidik yang Kerap Hina Guru

Foto : wartakota

Brominemedia.comTiktoker Riezky Kabah viral lantaran kontennya menghina profesi guru.  Tiktoker dengan pengikut 2,5 juta itu bahkan secara rutin membuat postingan yang menjelek-jelekan guru di Indonesia hingga postingan kenakalan remaja. 


Bahkan saat ini sosok Riezky Kabah tengah dicari-cari masyarakat Indonesia lantaran unggahannya yang merendahkan dan tidak memiliki penyesalan sama sekali. Di media sosial X, sejumlah warga bahkan menghampiri rumah Riezky Kabah namun pemuda tersebut tidak ada di rumahnya.


Lalu siapakah sosok Riezky Kabah?


Riezky Kabah seorang Tiktoker yang kerap membuat konten memakai seragam SMA. Isi konten pemuda berusia 21 tahun itu juga berisi kenakalan remaja. 


Pria yang karib disapa Iky itu merupakan warga asal Pontianak, Kalimantan Barat. Riezky memiliki ciri khas sering membuat konten dengan mengenakan seragam putih abu-abu. Dirinya juga memiliki pembawaan yang gemulai sebagai seorang laki-laki. Bahkan Iky memanggil dirinya dengan nama Incess yang biasa dipakai untuk wanita.


Misalnya saja seperti sebuah konten yang disaksikan 54 juta netizen Tiktok menceritakan sosok siswa yang kabur dari sekolah lantaran tidak terima dihukum guru karena memakai kutek ke sekolah. Hingga puncaknya, Riezky Kabah membuat konten menuding semua guru korupsi.


Video Rizky yang menyebut semua guru melakukan korupsi dan bersikap jahat diunggah pertama kali pada 9 Februari 2025 dan telah menyebar luas di berbagai platform. Ia menebarkan kebencian terhadap para guru yang dinilainya kerap meminta-minta dana kepada siswa di sekolah.


"Mulai sekarang lu jangan percaya sama guru ya bestie. Dan jangan sekalipun lu hormat sama guru ya. Karena mereka udah nyiksa lu dengan minta dana-dana yang tidak diperlukan untuk sekolah. Lu tuh harusnya belajar yang tenang dengan pintar. Ini malah dipalak dimintain duit. Sejujurnya, guru itu adalah penjahat yang terkejam di dunia pendidikan," kata Iky.


Pada postingan tersebut Riezky Kabah  menyebut semua guru korupsi, jahat hingga pemeras. Sehingga menurut Riezky guru tidak layak dihormati.


"Nih bukti jika semua guru itu korupsi say. Kalau nggak percaya, nonton videonya di caption, ud ague tag,' ucap Riezky.


"Masih lu percaya sama guru? masih lu mau hormat sama guru? Semua guru itu jahat bestie!" ucap Riezki kembali.


"Situ guru kok pemerasan, najis ih. Asal lu tau aja, gaji guru negeri itu say, kecil. Palingan ratusan ribu, mentok-mentok UMR. Tapi kok mereka bisa foya-foya, bahkan sampai renovasi rumah. Duit darimana? Oh jelas dong dari Korupsi," sebut Riezky dalam kontennya itu. 


"Mulai sekarang lo jangan percaya dan hormat sama guru," pungkasnya.


Imbasnya, Tiktoker yang akrab disapa Iky itu kini resmi dilaporkan Pengurus Provinsi Persatuan Guru Republik Indonesia (PP-PGRI) ke Polda Kalimantan Barat (Kalbar).


Namun demikian, dari konten yang tidak mendidik tersebut, sosok Riezky Kabah terus berulah. Bahkan dirinya tidak terlihat menyesal dan justru senang menjadi perhatian netizen. Konten kreator itu pun kini kian banyak menerima tawaran endorse. Dari penghasilan itu, ia berhasil beli sepeda motor Aerox impiannya.


Dimuat Kompas.com Kepolisian Daerah Kalimantan Barat (Polda Kalbar) memastikan tengah mendalami laporan terkait dugaan penghinaan terhadap profesi guru yang dilakukan oleh Tiktoker Riezky Kabah. 


Kepala Bidang Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Bayu Suseno, mengungkapkan bahwa pengaduan tersebut diajukan oleh Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) pada Rabu (26/2/2025). Saat ini, laporan tersebut masih dalam tahap penyelidikan. 


“Kami dari Polda Kalbar telah menerima pengaduan laporan tersebut. Saat ini sedang dalam proses penyelidikan oleh Direktorat Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Kalbar,” kata Bayu dalam keterangan video yang diterima Kompas.com, Sabtu (1/3/2025). 


Konten Terkait

KRIMINAL Kasus Direktur Pemberitaan JAK TV Jadi Pengingat Jurnalis tak Terima Suap

BH Pers, AJI Jakarta, dan ICJR menyampaikan pendapat dalam rilis bersama menanggapi proses hukum yang dilakukan Kejagung terhadap Direktur Pemberitaan JAK TV Tian Bahtiar.

Rabu 23-Apr-2025 20:46 WIB

Kasus Direktur Pemberitaan JAK TV Jadi Pengingat Jurnalis tak Terima Suap
LIFESTYLE Takdir Mubram: Memahami Ketentuan Ilahi

Jelajahi Takdir Mubram: Ketentuan Ilahi yang pasti. Temukan hikmah di balik ketetapan Allah, rahasia kehidupan, dan jalan spiritual.

Rabu 23-Apr-2025 20:45 WIB

Takdir Mubram: Memahami Ketentuan Ilahi
LIFESTYLE Mad Tabi'i: Memahami Ilmu Tajwid dalam Al-Qur'an

Pelajari Mad Tabi'i, dasar ilmu Tajwid Al-Qur'an. Bacaan fasih, makna terjaga, pahala berlimpah. Kuasai sekarang!

Rabu 23-Apr-2025 20:41 WIB

Mad Tabi'i: Memahami Ilmu Tajwid dalam Al-Qur'an
TEKNOLOGI Buktikan Siswa Mampu Hadapi Tantangan di Depan Mata

Lomba ini diikuti oleh 108 siswa terpilih dari Jakarta, juga diikuti oleh perwakilan siswa dari Serang dan Bogor.

Rabu 23-Apr-2025 20:17 WIB

Buktikan Siswa Mampu Hadapi Tantangan di Depan Mata
RAGAM Siapa Suami TikToker Dilan Janiyar? Berani Tuntut Harta Gono-gini Miliaran ke Istri

Pernikahan Dilan dengan sang suami kini berada di ambang kehancuran dan disinyalir akan segera bercerai.

Selasa 15-Apr-2025 21:03 WIB

Siapa Suami TikToker Dilan Janiyar? Berani Tuntut Harta Gono-gini Miliaran ke Istri

Tulis Komentar