Kamis 24-Jul-2025 19:42 WIB
269
Foto : tribunnews
Akhirnya, korban dan timnya menuju ke parkiran.
Setibanya di parkiran, W terkejut karena uang senilai Rp 200 juta beserta barang berharga lain di dalam mobilnya sudah raib.
"Terus mereka samperin ke parkiran dekat Balai Yos Sudarso itu, eh mobilnya kebuka, kuncinya di dalam, terus semua barang-barang yang berharga itu udah enggak ada," kata W.
W langsung melaporkan peristiwa pencurian itu ke Polres Metro Jakarta Utara dengan membawa sejumlah rekaman CCTV.
Respon Polisi
Setelah kejadian pencurian berlangsung, polisi kini melakukan penyelidikan dan memburu pelaku.
Kasat Reskrim Polres Jakarta Utara Kompol Onkoseno Grandiarso Sukahar mengaku sudah menerima laporan dari W terkait kasus pencurian di kantor Walkot Jakut itu.
"Kami sudah menerima laporan seorang wanita yang kehilangan uang senilai Rp 200 juta di kawasan Kantor Wali Kota Jakarta Utara," kata Onkoseno saat dikonfirmasi, Kamis (24/7/2025).
Berdasarkan hasil pemeriksaan saksi, uang tersebut disimpan di dalam mobil milik W yang tengah parkir di Kantor Wali Kota Jakarta Utara.
Pencuri yang membawa kabur uang tersebut merupakan sopir pribadi W sendiri.
"Kesaksian korban uang ini dilarikan oknum sopir. Tapi, kami masih terus lakukan penyelidikan dan mengumpulkan barang bukti," kata Onkoseno.
Sampai hari ini, Onkoseno dan tim masih terus melakukan penyelidikan dan mengejar pelaku.
"Kami terus lakukan penyelidikan sampai nanti ditemukan pelakunya. Mohon doa," ucap dia.
Konten Terkait
Anggaran Rp100 miliar yang akan digunakan Pemprov DKI Jakarta untuk pembongkaran 98 tiang monorel menuai polemik. Pramono Anung beri penjelasan.
Selasa 13-Jan-2026 20:06 WIB
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan anggaran APBN tahun 2026 bakal tetap cair untuk kementerian dan lembaga.
Senin 05-Jan-2026 20:15 WIB
Pramono Anung tegaskan komitmen transformasi Bank Jakarta menuju layanan perbankan berkelas global melalui peluncuran Kartu Debit Visa Bank Jakarta.
Senin 05-Jan-2026 20:15 WIB
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta mengeklaim belum menemukan adanya kasus Superflu di ibu kota. Meski begitu, warga Jakarta tetap diminta waspada terkait penyebaran penyakit yang disebabkan virus Influenza...
Minggu 04-Jan-2026 20:17 WIB
PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menyediakan sejumlah rute layanan Transjakarta yang akan beroperasi ...
Selasa 30-Dec-2025 20:11 WIB



