Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

OLAHRAGA

Pelatih Baru Ingin Persija Jakarta Terus Menyerang, Target Juara Liga 1

Rabu 02-Jul-2025 21:00 WIB

117

Pelatih Baru Ingin Persija Jakarta Terus Menyerang, Target Juara Liga 1

Foto : jpnn

Brominemedia.com – Persija Jakarta mulai tancap gas menyambut Liga 1 2025/2026 di bawah kendali pelatih baru Mauricio Souza.

Mauricio Souza akan membawa nuansa baru untuk diterapkan kepada para pemain Persija Jakarta.

Dia sangat menjunjung tinggi penguasaan bola.  Namun, Mauricio Souza tidak mau penguasaan bola yang pasif.

“Saya ingin tim saya selalu bisa memiliki penguasaan bola sebanyak mungkin. Penguasaan bola yang agresif, bukan penguasaan bola yang berputar-putar,” kata Mauricio Souza dikutip dari laman Persija, Rabu (2/7).

Mauricio Souza juga ingin Persija Jakarta mendikte dan memimpin duel di tengah lapangan.

“Saya akan selalu mencoba untuk menguasai bola karena saya yakin bisa mengendalikan permainan melalui itu,” kata Mauricio.

Selain itu, Mauricio Souza juga berharap Persija Jakarta bisa terus bermain menyerang.

“Tim yang terorganisasi dengan baik pada saat menyerang dan bertahan. Agresif yang seimbang ketika menyerang dan bertahan,” tutur Mauricio Souza.
Pelatih asal Brasil itu juga siap menjawab tantangan manajemen untuk membawa Persija menjadi juara Liga 1.

“Juara menjadi tujuan utama kami. Kami datang dengan keyakinan bahwa kami bisa meraihnya agar bisa memberikan kegembiraan bagi klub dan pendukung,” ujar Mauricio Souza.

Share:

Konten Terkait

OLAHRAGA PSIM Yogyakarta Fokus Matangkan Kesiapan Tim Jelang Laga Berat Kontra Persik Kediri di Bantul - Jawa Pos

PSIM Yogyakarta menjamu Persik Kediri dalam lanjutan Super League, di mana Anton Fase kembali fit, dan Van Gastel optimistis.

Kamis 30-Oct-2025 20:22 WIB

PSIM Yogyakarta Fokus Matangkan Kesiapan Tim Jelang Laga Berat Kontra Persik Kediri di Bantul - Jawa Pos
PERISTIWA Bahaya Air Hujan Mengandung Mikroplastik Jika Terkena Kulit Manusia: Picu Penuaan Hingga Merusak DNA Kulit

Sebuah studi eksperimental menunjukkan nanoplastik dengan ukuran di bawah 100 nanometer dapat menembus lapisan epidermis dan mencapai dermis superfisial.

Rabu 29-Oct-2025 20:16 WIB

Bahaya Air Hujan Mengandung Mikroplastik Jika Terkena Kulit Manusia: Picu Penuaan Hingga Merusak DNA Kulit
PEMERINTAHAN Sharing Session SINDOnews Ajak Gen Z Berani Tentukan Arah dan Berkontribusi Nyata

Generasi Z didorong untuk berani menentukan arah masa depan dan berkontribusi secara nyata bagi lingkungan serta masyarakat.

Selasa 28-Oct-2025 20:15 WIB

Sharing Session SINDOnews Ajak Gen Z Berani Tentukan Arah dan Berkontribusi Nyata
PEMERINTAHAN 5 Ribu Pohon Di Jakarta Sudah Tua Dan Rawan Tumbang

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya seorang pengendara mobil Lexus yang tertimpa pohon tumbang di Jalan Metro Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Minggu (26/10/2025)."Jadi sekarang ini memang ada pohon-pohon yang di beberapa tempat yang seperti terjadi di Pondok Indah. Kebetulan almarhum saya kenal secara pribadi," kata Pramono di kawasan Grogol petamburan, Jakarta Barat, Senin (27/10/2025).Sebagai langkah antisipasi agar ...

Senin 27-Oct-2025 20:15 WIB

5 Ribu Pohon Di Jakarta Sudah Tua Dan Rawan Tumbang
OLAHRAGA Hasil Babak Pertama Persiba Balikpapan vs Persiku, Takumu Bawa Asa ke Super League

Stadion Batakan kembali bergemuruh! Asa kebangkitan Persiba Balikpapan di ajang Pegadaian Championship

Minggu 26-Oct-2025 20:22 WIB

Hasil Babak Pertama Persiba Balikpapan vs Persiku, Takumu Bawa Asa ke Super League

Tulis Komentar