Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KESEHATAN

Makanan Ternyata Berpengaruh pada Kesehatan Kulit Anda

Jumat 21-Mar-2025 20:42 WIB

171

Makanan Ternyata Berpengaruh pada Kesehatan Kulit Anda

Foto : mediaindonesia

Brominemedia.com – PEMILIHAN jenis makanan dan cara mengolah makanan yang akan dikonsumsi ternyata berpengaruh pada kesehatan kulit..

Dalam sebuah diskusi tentang kesehatan kulit dikutip Jumat (21/3), dokter spesialis dermatovenerologi Sondang MH Amelia P Sirait mengungkapkan bahwa makanan dengan indeks glikemik tinggi sebaiknya dihindari untuk menjaga kesehatan kulit selama berpuasa.

Makanan dengan indeks glikemik tinggi seperti makanan olahan, makanan cepat saji, roti putih, sereal, dan camilan manis, menurut dia, bisa memicu macam-macam gangguan kesehatan, termasuk menyebabkan munculnya jerawat.

"Hormon insulin dan IGF-1 ini sangat dipengaruhi oleh makanan yang glycemic index-nya tinggi, juga dipengaruhi oleh makanan hewani, terutama yang dari sapi. Kalau lihat di sini, dairy products, ini paling tinggi kadar IGF-1-nya, sehingga ini sebaiknya dihindari untuk mengurangi glycemic index-nya," kata Kepala Divisi Dermatologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia itu.

Konsultan dermatologi di Rumah Sakit Umum Pusat Nasional dr Cipto Mangunkusumo Jakarta itu mengatakan mengonsumsi nasi dingin atau memilih nasi dari beras basmati, beras merah, beras hitam, atau beras cokelat dapat membantu menurunkan indeks glikemik.

Sondang tidak menyarankan konsumsi sereal. Menurut dia, oat mentah, roti dari gandum utuh, roti sourdough, pasta, dan buah termasuk makanan dengan indeks glikemik rendah yang bisa dijadikan sebagai pilihan.

Dia juga mengemukakan perlunya memperhatikan pemilihan cara mengolah makanan yang hendak dikonsumsi.

Ia menjelaskan interaksi protein atau lemak dengan gula akan menghadirkan advanced glycation end products (AGEs) yang bersifat racun.

Menurut dia, senyawa ini dapat menyebabkan penyembuhan luka pada kulit menjadi lama, merusak keratinosit, dan memicu produksi melanin lebih banyak sehingga kulit jadi lebih gelap.

"Lebih parahnya lagi, kalau di dalam dermis, di bawahnya epidermis, di situ ada serabut kolagen, ini akan rusak kalau ada zat AGEs. Nah jadi itulah yang menyebabkan terjadi aging (penuaan), jadi kendur," katanya.

Ia mengatakan AGEs ada pada makanan yang digoreng dan dipanggang serta makanan yang setelah diolah berubah warna menjadi lebih cokelat atau gelap seperti daging panggang dan roti panggang.

Menurut dia, mengolah makanan dengan cara merebus, mengukus, atau menumis lebih baik untuk kesehatan kulit.

Di samping mengonsumsi makanan bergizi yang disiapkan dengan cara yang baik, Sondang mengatakan, menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan minum air setidaknya delapan gelas sehari juga penting untuk kesehatan kulit.

Selain itu, ia menyarankan penggunaan pelembab dan tabir surya yang sesuai dengan kondisi kulit ketika hendak beraktivitas di luar ruangan.

Konten Terkait

KESEHATAN Dokter Ingatkan Penggunaan Steroid pada Skincare Bisa Picu Kulit Rusak Permanen

Meski sudah dilarang beredar secara bebas oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), penyalahgunaan steroid dalam produk kecantikan dan penambah berat badan masih saja terjadi. Tak sedikit...

Kamis 17-Jul-2025 22:55 WIB

Dokter Ingatkan Penggunaan Steroid pada Skincare Bisa Picu Kulit Rusak Permanen
SAINS Kediri Dilanda Bediding, Dinas Kesehatan Imbau Warga untuk Waspadai Hal Ini

Suhu dingin ekstrem kembali melanda Kabupaten Kediri, Jatim, seiring datangnya fenomena musim kemarau basah yang dikenal dengan istilah bediding.

Selasa 15-Jul-2025 20:37 WIB

Kediri Dilanda Bediding, Dinas Kesehatan Imbau Warga untuk Waspadai Hal Ini
EVENT Pemkot Surabaya Segera Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Anak, Jalankan Program Kemenkes

Pemkot Surabaya Segera Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Anak, Wujudkan Program Kementerian Kesehatan

Selasa 08-Jul-2025 20:32 WIB

Pemkot Surabaya Segera Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Anak, Jalankan Program Kemenkes
KESEHATAN 8 Manfaat Wortel yang Perlu Diketahui, Baik untuk Menjaga Kesehatan Kulit

Inilah 8 manfaat wortel yang perlu diketahui, dapat menjaga kesehatan kulit mulai dari meningkatkan kecerahan hingga mengatasi jerawat pada kulit.

Senin 07-Jul-2025 20:28 WIB

8 Manfaat Wortel yang Perlu Diketahui, Baik untuk Menjaga Kesehatan Kulit
LIFESTYLE SBY Rilis Video Musik 'Save Our World', Dihadiri CT hingga Menteri-Waka MPR

Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), meluncurkan video musik Save Our World yang merupakan karya kolaboratif lintas generasi.

Selasa 01-Jul-2025 21:02 WIB

SBY Rilis Video Musik 'Save Our World', Dihadiri CT hingga Menteri-Waka MPR

Tulis Komentar