Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KRIMINAL

Komnas HAM Ungkap Fakta Terbaru Kasus Penembakan Brigadir J

Kamis 28-Jul-2022 05:00 WIB

391

Komnas HAM Ungkap Fakta Terbaru Kasus Penembakan Brigadir J

Foto : jpnn

brominemedia.com – Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mengungkap fakta terbaru mengenai kasus kematian Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Brigadir J tewas di rumah Kadiv Propam nonaktif Polri Irjen Ferdy Sambo dalam insiden 8 Juli 2022 lalu.

Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam mengatakan sebanyak 20 potongan video yang diperlihatkan dari rekaman pengawas.

Video tersebut merupakan rekaman CCTV di 27 titik dari Magelang hingga Duren Tiga, Jakarta, tepatnya di sekitar rumah jenderal bintang dua tersebut.

"Di area Duren Tiga, video memperlihatkan ada Irjen Sambo," kata Anam, Kamis (28/7).

Selain rekaman kamera pengawas tim Komnas HAM juga memeriksa komunikasi ponsel terkait baku tembak di Duren Tiga, Jakarta Selatan itu.

Ia menyebut video tersebut memperlihatkan detik-detik Ferdy Sambo tiba di rumah yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP) baku tembak antara Brigadir J dengan Bharada E. Beberapa saat setelah Irjen Sambo masuk rumah, datanglah rombongan dari Magelang.

"Setelah sekian waktu, ada rombongan. Di situ terlihat Bu Putri (Putri Candrawathi istri Sambo, red), ada Brigadir J," ungkap komisioner pengawasan/penyelidik Komnas HAM itu.

Choirul Anam lantas menekankan poin penting dari video yang diperoleh Komnas HAM tersebut. "Kalau video Duren Tiga, salah satu yang paling penting kami lihat, almarhum Yosua masih hidup," kata Anam menegaskan.

Saat itu Anam belum memerinci soal waktu dari masing-masing rekaman CCTV tersebut. Sementara tentang video pergerakan orang-orang dari rumah Duren Tiga ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, dia melihat ada kesesuaian waktu. "Kalau teman-teman menanya waktu dengan (perjalanan ke) Kramat Jati sesuai enggak? Kalau lihat dengan sekilas, ya sesuai. Nanti kami akan cek lagi," terang Anam.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Sharing Session SINDOnews Ajak Gen Z Berani Tentukan Arah dan Berkontribusi Nyata

Generasi Z didorong untuk berani menentukan arah masa depan dan berkontribusi secara nyata bagi lingkungan serta masyarakat.

Selasa 28-Oct-2025 20:15 WIB

Sharing Session SINDOnews Ajak Gen Z Berani Tentukan Arah dan Berkontribusi Nyata
PERISTIWA Komnas HAM Ungkap Dapur MBG Milik Mantan Kepala Dispendik Jember Tak Punya SLHS

Komnas HAM Ungkap Dapur MBG Milik Mantan Kepala Dispendik Jember Tak Punya SLHS.

Minggu 05-Oct-2025 20:44 WIB

Komnas HAM Ungkap Dapur MBG Milik Mantan Kepala Dispendik Jember Tak Punya SLHS
OLAHRAGA BREAKING NEWS Persebaya Vs Semen Padang: Almeida Perjudian, Gali Berdansa, Bruno Untung. 1-0

BREAKING NEWS Persebaya Surabaya kontra Semen Padang, Gali Freitas berdansa, Bruno Moreira untung, skor 1-0.

Jumat 19-Sep-2025 20:43 WIB

BREAKING NEWS Persebaya Vs Semen Padang: Almeida Perjudian, Gali Berdansa, Bruno Untung. 1-0
PERISTIWA Breaking News: Warga Ranah Karya Mukomuko Bengkulu Ditemukan Tewas di Perkebunan Sawit

Warga Ranah Karya Mukomuko ditemukan tewas tertimpa pohon di perkebunan sawit, evakuasi terhambat hujan lebat dan jalan berlumpur.

Rabu 03-Sep-2025 20:50 WIB

Breaking News: Warga Ranah Karya Mukomuko Bengkulu Ditemukan Tewas di Perkebunan Sawit
KRIMINAL BREAKING NEWS: Mantan Bendahara Desa Nansean Timur Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Dugaan Korupsi

Usai diperiksa oleh Tim Penyidik Kejari TTU, Yohanes Ua kemudian mengenakan rompi pink dan diborgol petugas Kejari TTU.

Senin 04-Aug-2025 22:33 WIB

BREAKING NEWS: Mantan Bendahara Desa Nansean Timur Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Dugaan Korupsi

Tulis Komentar