Kamis 26-Dec-2024 20:26 WIB
3
Foto : tribunnews
Bahkan ada beberapa pundit sepak bola ternama yang mendesak Shin Tae-yong untuk out dari Timnas Indonesia.
Menanggapi hal tersebut, Sumardji menegaskan bahwa sejatinya tidak anti kritik dan mau mendengan masukan.
"Berkaitan dengan kritik-mengkritik Shin Tae-yong, itu sebenarnya dia mendengarkan," kata Sumardji.
"Sebenarnya masyarakat atau pencinta dan pengamat sepak bola mau mengkritik Shin Tae-yong, sah-sah saja dan boleh-boleh saja."
"Tentu itu semua kalau saya dengar, yang kira-kira kritik itu memang betul-betul untuk arah kebaikan, pasti akan saya sampaikan dan saya suruh mendengarkan dan laksanakan.
Itu berkaitan dengan kritik-mengkritik," ucap Sumardji.
Kata Manajer Timnas soal Buzzer Shin Tae-yong
Meski banjir akan kritik, nyatanya juga banyak pihak yang membela kinerja Shin Tae-yong setelah gagal di Piala AFF 2024.
Namun sayangnya para pembela Shin Tae-yong justru banyak yang disebut buzzer.
Menanggapi hal tersebut, Sumardji mengaku telah menanyakan kepada coach Shin, dan ia mengaku tidak punya buzzer.
"Soal Shin Tae-yong mempunyai buzzer atau tidak, saya tidak bisa menjawab. Karena apa?
Saya pernah bertanya ke Shin Tae-yong apakah memiliki buzzer, dia bolang tidak punya," ungkap Sumardji.
"Sekarang yang bisa menilai adalah masyarakat. Saya menjawab apa adanya, real sesuai apa yang saya komunikasikan dengan Shin Tae-yong," tutur Sumardji.
Adapun Timnas Indonesia sendiri gagal melaju ke semifinal Piala AFF 2024 usai hanya finis di peringkat 3 klasemen grup B.
Pada laga terakhir, Garuda tumbang 0-1 dari Filipina di kandang, Stadion Manahan, Sabtu (21/12/2024).
Konten Terkait
Lagu Terbanglah Garuda dari Anarcute juga dapat dinyanyikan dan dipakai untuk olahraga apapun.
Jumat 27-Dec-2024 20:49 WIB
Heboh Shin Tae-yong diisukan pakai buzzer demi halau kritik di media sosial. Respons manajer Timnas Indonesia.
Kamis 26-Dec-2024 20:26 WIB
Duo Red Sparks, Megawati Hangestri dan Vanja Bukilic meledak! Cetak 58 poin bawa Red Sparks kalahkan AI Peppers, Mega salip Moma Bassoko di Topskor
Kamis 26-Dec-2024 20:21 WIB
Persib akan punya tambahan kekuatan dengan kembalinya Robi Darwis dan Kakang Rudianto.
Rabu 25-Dec-2024 20:52 WIB
Pratama Arhan mencetak rekor pribadi, ia resmi mencapai 50 caps bersama Timnas Indonesia.
Senin 23-Dec-2024 20:54 WIB