Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

OLAHRAGA

Hasil Skor Madura United vs Persija 0-1 di Babak Pertama, Tim TamuUnggul Lewat Gol Maxwell

Jumat 24-Oct-2025 20:21 WIB

69

Hasil Skor Madura United vs Persija 0-1 di Babak Pertama, Tim TamuUnggul Lewat Gol Maxwell

Foto : tribunnews

Brominemedia.com - Hasil skor sementara Madura United Vs Persija Jakarta adalah 0-1 di akhir babak pertama laga Super League di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (24/10/2025) malam.

Tuan rumah Madura United harus tertinggal 0-1 dari Persija Jakarta.

Gol keuggulan Persija pada laga pekan ke-10 Super League 2025/2026 ini dicetak oleh Maxwell menit ke-37.

Awal pertandingan, justru Persija yang status tim tamu mengambil inisiatif serangan sejak wasit Sance Lawita meniup peluit tanda laga dimulai.

Persija mendapat peluang lewat tendangan Maxwell tapi terlalu lemah.

Menit 11 kembali gawang Madura United mendapat ancaman, kali ini lewat tendangan keras Gustavo Almeida, namun hanya mendarat di sisi kanan gawang.

Madura United lebih banyak ditekan. Hanya coba menciptakan peluang lewat skema serangan balik.

Gawang Madura United nyaris kebobolan menit 18 lewat tendangan keras Gustavo, tapi bisa diantisipasi Miswar Saputra, kiper Madura United.

Dominasi Persija terus menguat memasuki menit ke-25. Lini tengah Madura Unite dibuat mati kutu.

Terus ditekan, akhirnya gawang Madura United kebobolan menit 37 melalui heading akurat Maxwell yang memanfaatkan umpan crossing Allano, skor 0-1.

Unggul, membuat Persija semakin bersemangat menekan.

Nyaris bisa menggandakan keunggulan menit 40 lewat tendangan keras Gustavo Almeida, namun Miswar bisa menghalau dengan baik.

Meski memanfaatkan serangan balik, bukan berarti Madura United tanpa peluang.

Nyaris bisa menyamakan kedudukan melalui tendangan Balotelli menit 42, namun hanya membentur tiang gawang.

Ujung babak pertama dua tim silih ganti menekan, namun tak ada tambahan gol, skor 0-1 untuk keunggulan Persija menjadi hasil babak pertama (amn)


Konten Terkait

OLAHRAGA 13 Dampak Terlalu Banyak Olahraga untuk Tubuh

Kegiatan ini melibatkan gerakan tubuh terencana yang dapat memperkuat otot, meningkatkan daya tahan jantung dan paru, serta memperbaiki keseimbangan mental dan emosional.

Senin 10-Nov-2025 21:00 WIB

13 Dampak Terlalu Banyak Olahraga untuk Tubuh
OLAHRAGA PSIM Yogyakarta Fokus Matangkan Kesiapan Tim Jelang Laga Berat Kontra Persik Kediri di Bantul - Jawa Pos

PSIM Yogyakarta menjamu Persik Kediri dalam lanjutan Super League, di mana Anton Fase kembali fit, dan Van Gastel optimistis.

Kamis 30-Oct-2025 20:22 WIB

PSIM Yogyakarta Fokus Matangkan Kesiapan Tim Jelang Laga Berat Kontra Persik Kediri di Bantul - Jawa Pos
OLAHRAGA Serba-serbi Jelang El Clasico Pertama Musim Ini Real Madrid Vs Barcelona

Pekan ke-10 Liga Spanyol musim 2025-2026 akan menjadi panggung pertandingan paling dinanti El Clasico pertama musim ini, Real Madrid vs Barcelona.

Minggu 26-Oct-2025 20:22 WIB

Serba-serbi Jelang El Clasico Pertama Musim Ini Real Madrid Vs Barcelona
OLAHRAGA Hasil Babak Pertama Persiba Balikpapan vs Persiku, Takumu Bawa Asa ke Super League

Stadion Batakan kembali bergemuruh! Asa kebangkitan Persiba Balikpapan di ajang Pegadaian Championship

Minggu 26-Oct-2025 20:22 WIB

Hasil Babak Pertama Persiba Balikpapan vs Persiku, Takumu Bawa Asa ke Super League
OLAHRAGA Persita Pulang dari Bali dengan Rekor Tak Terkalahkan dalam 7 Laga Terakhir

Persita Tangerang meraih satu poin setelah bermain imbang tanpa gol dengan tuan rumah Bali United pada pekan ke-10 BRI Super League, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (25/10) malam.

Minggu 26-Oct-2025 07:46 WIB

Persita Pulang dari Bali dengan Rekor Tak Terkalahkan dalam 7 Laga Terakhir

Tulis Komentar