Senin 20-Mar-2023 06:00 WIB
336

Foto : jpnn
brominemedia.com - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi meninjau
pasar murah di Pematang Johar, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Edy membuat ibu-ibu yang sedang berbelanja seketika
kegirangan setelah menggratiskan paket sembako.
Semula, paket sembako di pasar yang digelar Ikatan Pengusaha
Muslimah Indonesia (IPEMI) Sumut ini dijual seharga Rp 72 ribu per paket. Ketua
IPEMI Sumut Yulidar Bugis menggratiskan minyak goreng.
Melihat masyarakat begitu antusias, Gubernur Edy Rahmayadi
kemudian ikut menggratiskan paket sembako yang ada di pasar murah di Lapangan
Desa Pematang Johar.
"Untuk yang di sini, kita gratiskan semua, biar ibu-ibu
senang, sehat menjelang puasa ini," kata Edy Rahmayadi, saat memberikan
sambutan, Minggu (19/3).
Manfaatin gadgetmu untuk dapetin penghasilan tambahan. Cuma modal sosial media sudah bisa cuan!
Gabung bisnis online tanpa modal di http://bit.ly/3HmpDWm

Warga yang notabene para ibu itu sontak berterimakasih kepada mantan Pangkostrad itu.
Tidak berhenti sampai di situ, selain menggratiskan sembako Gubernur Edy mengatakan akan membangun lapangan tempat pasar murah itu menjadi lapangan bola.
"Nanti ingatkan saya, biar lapangan ini jadi lapangan bola, kita tanami rumput dan nanti saya kirim bola biar anak-anak di sini nanti ada yang jadi pesepakbola," kata Edy Rahmayadi, didampingi Kepala Dinas Komunkasi dan Informatika Sumut Ilyas S Sitorus.
Sementara itu, Ketua IPEMI Sumut Yulidar Bugis mengatakan ada 6.500 paket sembako pada program pasar murah mereka. Paket sembako tersebut akan disebar di beberapa daerah di Sumut.
"Kami siapkan 6.500 paket sembako dan akan disebar pada pasar murah di beberapa lokasi di Sumut, ini salah satu kegiatan kita menyambut bulan puasa," kata Yulidar Bugis.
Konten Terkait
Pemerintah Provinsi Lampung bersama Polda...Artikel Polda Lampung Dukung Tegas Langkah Gubernur Tertibkan Perambah di Kawasan Konservasi TNBBS pertama kali tampil pada Republik News.
Senin 28-Apr-2025 20:44 WIB
Gubernur Jakarta Pramono Anung mencopot Direktur IT dari Bank DKI usai para nasabah mengeluhkan sistem layanan Bank DKI yang bermasalah.
Minggu 13-Apr-2025 20:46 WIB
Buntut ambruknya atap tersebut, 98 orang dilaporkan tewas dan 200 orang lainnya dinyatakan luka-luka.
Rabu 09-Apr-2025 20:43 WIB
Gubernur Bengkulu Helmi Hasan menyatakan kegiatan masak akbar bersama konten kreator terkenal Willie Salim menjadi momen Bengkulu memperkenalkan budaya dan kuli
Senin 07-Apr-2025 20:17 WIB
Pramono Anung menyebut pejabat definitif akan diseleksi secara langsung melalui diskusi satu per satu dengan para pejabat terkait
Senin 17-Mar-2025 20:54 WIB