Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PEMERINTAHAN

Dorong Pengadaan Mobil Dinas Ramah Lingkungan

Rabu 19-Mar-2025 21:00 WIB

285

Dorong Pengadaan Mobil Dinas Ramah Lingkungan

Foto : cenderawasihpos_jawapos

Brominemedia.com – Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo dan Wakil Wali Kota, Rustan Saru kini sudah menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di Pemerintahan Kota Jayapura. Untuk menunjang tugas dan pelayanan kepada masyarakat, dua pemimpin baru Kota Jayapura lima tahun kedepan itu menerima fasilitas operasional berupa mobil dinas masing-masing satu unit.

“Hari ini saya dan pak wakil menerima mobil dinas baru untuk menunjang operasional kerja kita sehari-hari,” ujar Abisai Rollo saat menerima kendaraan operasional bersama Wakil Wali Kota, Rustan Saru di depan lobi kantor walikota, Senin (17/3).

Bagi Walikota, pengadaan kendaraan dinas ini bukan hal baru, namun sudah menjadi hal ya g seringkali dilakukan setiap pemimpin baru masuk. “Ini hal yang bisa, karena sebenarnya saya dan pak wakil juga ada kendaraan,” ungkapnya.

Namun, ada hal yang menarik di balik pengadaan mobil dinas walikota dan wakil walikota kali ini, salah satunya adalah pilihan kendaraan yang bertenaga listrik. “Ini merupakan mobil dinas listrik yang pertama di Pemkot Jayapura, dan kita pilih kendaraan ini karena irit dan ramah lingkungan,” tuturnya.

Abisai Rollo menuturkan, penggunaan kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) tersebut sebagai upaya mendorong transisi energi. Dengan demikian, bisa menekan penggunaan bahan bakar berbasis fosil atau bahan bakar minyak (BBM).

“Penggunaan mobil listrik memberikan penghematan yang signifikan dibandingkan dengan kendaraan konvensional yang selama ini jalan,” ujarnya.

Langkah ini pun merujuk pada arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mantan Presiden terkait penggunaan mobil listrik sebagai kendaraan dinas.  Arahan ini tertuang dalan Instruksi Presiden (Inpres) nomor 7 tahun 2022 tentang pengguanaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB).

“Mobil listrik ini, selain irit dan ramah lingkungan, juga minim perawatan, operasional rendah dan masih banyak lagi keuntungan lainnya, ini salah satu hal yang mendasar kita pilih mobil listrik ini,” jelasnya.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Daftar 10 Pejabat Eselon II Pemkab Muaro Jambi Dilantik Bupati Hari Ini

Bambang Bayu Suseno resmi melantik 10 pejabat eselon II di rumah dinas Bupati Muaro Jambi..

Senin 12-Jan-2026 20:06 WIB

Daftar 10 Pejabat Eselon II Pemkab Muaro Jambi Dilantik Bupati Hari Ini
PERISTIWA Potensi Longsor Susulan Setelah Plengsengan Di Desa Bareng Ambles, PUPR Jombang Gandeng BBWS Brantas

Meski masih dapat dilewati kendaraan, kondisi tersebut memicu kekhawatiran warga karena struktur tanah di sekitar lokasi rapuh

Jumat 09-Jan-2026 20:04 WIB

Potensi Longsor Susulan Setelah Plengsengan Di Desa Bareng Ambles, PUPR Jombang Gandeng BBWS Brantas
PEMERINTAHAN Wali Kota Lantik 71 Penjabat di Lingkungan Pemkot Singkawang, Tegaskan Optimal Layani Masyarakat

Tjhai Chui Mie, secara langsung melantik 71 penjabat administrator, pengawas, fungsional di Lingkungan Pemerintah Kota Singkawang

Kamis 01-Jan-2026 20:23 WIB

Wali Kota Lantik 71 Penjabat di Lingkungan Pemkot Singkawang, Tegaskan Optimal Layani Masyarakat
PEMERINTAHAN Dana Desa Diprediksi Menyusut, Pelayanan Publik dan Stunting Tetap Jadi Prioritas di Klaten

Camat Gantiwarno menyebut, program lain yang belum mendesak masih bisa disesuaikan melalui perubahan anggaran daerah.

Selasa 30-Dec-2025 20:12 WIB

Dana Desa Diprediksi Menyusut, Pelayanan Publik dan Stunting Tetap Jadi Prioritas di Klaten
PERISTIWA Pemprov Sumbar Akan Gunakan Anggaran dari Pemerintah Pusat untuk Perbaikan Infrastruktur dan Hunian

Pemerintah daerah bersama pemerintah pusat tengah menyiapkan hunian sementara dan hunian tetap

Senin 22-Dec-2025 20:20 WIB

Pemprov Sumbar Akan Gunakan Anggaran dari Pemerintah Pusat untuk Perbaikan Infrastruktur dan Hunian

Tulis Komentar