Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KESEHATAN

Deodoran Mengandung Aluminium, Apakah Aman Atau Berbahaya?

Senin 14-Oct-2024 20:36 WIB

142

Deodoran Mengandung Aluminium, Apakah Aman Atau Berbahaya?

Foto : mediaindonesia

Brominemediaa.com – ALUMINIUM banyak ditemukan di produk-produk deodoran/anti perspiran. Aluminium ini kerap dianggap dapat menyebabkan kanker terutama kanker payudara. Apakah hal tersebut benar?

Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Arthur Samuel Simon, Sp.KK., menjelaskan hal tersebut. "Sebuah riset di tahun 2023 lalu mengoleskan anti perspiran yang mengandung aluminium chloride pada sekelompok pasien yang akan menjalani operasi pengangkatan kelenjar keringat ketiak," tulisnya di akun Instagram @doktetkulitcom. 

"Setelah kelenjar keringat ketiaknya dioperasi dan diiris tipis-tipis dilihat di bawah mikroskop! Nah, ternyata hasilnya, aluminium tidak terdeteksi sama sekali di kelenjar keringat," lanjutnya. 

Lebih lanjut, dr Arthur menjelaskan dari penelitian tersebut ditemukan bahwa kandungan aluminium pada deodoran atau perspiran itu tidak bisa menembus kulit. Sehingga risiko untuk menimbulkan kanker atau risiko kesehatan serius lainnya tidak ada.

Dr Arthur mengatakan hasil tersebut konsisten dengan penelitian-penelitian lain sebelumnya yang menemukan bahwa aluminium chloride tidak sampai ke kelenjar keringat.

"Ini 11-12 sih sama riset lain yang dipublikasikan di tahun 2018, yang bilang bahwa emang bener sih aluminium bisa berbahaya untuk kesehatan kalau dalam jumlah besar (misalnya kalau kamu hobi ngemilin aluminium foil kali ya) tapi kalau cuma dari deodoran/perspiran sih, engga," jelas dr Arthur.

Dr Arthur menegaskan bahwa potensi risiko kandungan aluminium dalam deodoran/anti perspiran dianggap sangat rendah dan masih aman untuk digunakan tiap hari.

Share:

Konten Terkait

EVENT Kolaborasi Pegadaian dan Lanudsri Manado, Beri Layanan Kesehatan dan Bagi Sembako ke Warga Tongkaina

Hari Bhakti TNI AU ke-78 kali ini diwarnai bakti sosial kolaborasi Lanud Sam Ratulangi dengan PT Pegadaian Kanwil V Manado.

Rabu 23-Jul-2025 20:50 WIB

Kolaborasi Pegadaian dan Lanudsri Manado, Beri Layanan Kesehatan dan Bagi Sembako ke Warga Tongkaina
EVENT Dinskes Bantul Catat 19.287 Warga Cek Kesehatan Gratis

Sebanyak 19.287 orang telah mengakses layanan cek kesehatan gratis (CKG) di fasilitas kesehatan daerah ini sebagai upaya menjaga kesehatan

Senin 21-Jul-2025 21:07 WIB

Dinskes Bantul Catat 19.287 Warga Cek Kesehatan Gratis
SAINS Kediri Dilanda Bediding, Dinas Kesehatan Imbau Warga untuk Waspadai Hal Ini

Suhu dingin ekstrem kembali melanda Kabupaten Kediri, Jatim, seiring datangnya fenomena musim kemarau basah yang dikenal dengan istilah bediding.

Selasa 15-Jul-2025 20:37 WIB

Kediri Dilanda Bediding, Dinas Kesehatan Imbau Warga untuk Waspadai Hal Ini
EVENT Pemkot Surabaya Segera Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Anak, Jalankan Program Kemenkes

Pemkot Surabaya Segera Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Anak, Wujudkan Program Kementerian Kesehatan

Selasa 08-Jul-2025 20:32 WIB

Pemkot Surabaya Segera Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Anak, Jalankan Program Kemenkes
KESEHATAN 8 Manfaat Wortel yang Perlu Diketahui, Baik untuk Menjaga Kesehatan Kulit

Inilah 8 manfaat wortel yang perlu diketahui, dapat menjaga kesehatan kulit mulai dari meningkatkan kecerahan hingga mengatasi jerawat pada kulit.

Senin 07-Jul-2025 20:28 WIB

8 Manfaat Wortel yang Perlu Diketahui, Baik untuk Menjaga Kesehatan Kulit

Tulis Komentar