Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

KESEHATAN

Cegah Kasus Kesehatan Mental Lewat Platform Heroremaja Besutan Yayasan Plato

Minggu 23-Feb-2025 20:01 WIB

229

Cegah Kasus Kesehatan Mental Lewat Platform Heroremaja Besutan Yayasan Plato

Foto : jpnn

Brominemedia.com – Remaja di Surabaya dibawah naungan Yayasan Plato meluncurkan sebuah platform instagram bernama Heroremaja, Sabtu (22/2).

Platform instagram tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi terkait kesehatan mental. Sekaligus wadah bagi remaja di Surabaya untuk mecurahkan keluh kesahnya.

Tak hanya itu, Heroremaja juga akan menindaklanjuti keluhan para remaja jika membutuhkan tenaga profesional, seperti psikater.

Direktur Plato Foundation Dita Amalia menambahkan peluncuran platform ini masih dalam rangka memperingati Hari Internet Aman Sedunia yang jatuh pada 11 Februari 2025.

Platform ini diluncurkan melihat penggunaan media sosial yang begitu masif hingga menyebabkan perubahan sosial terutama dari sisi gaya hidup dan pola interaksi melalui komunikasi di ranah daring.

Selain berbagai manfaat yang bisa dinikmati, terdapat juga risiko yang hadir mewarnai dunia online, khususnya pada anak dan remaja.

Maka dari itu, dibutuhkan fondasi kuat untuk bisa aman dan memastikan selamat di ruang digital.

“Apalagi disrupsi digital berjalan begitu cepat. Dibutuhkan juga kolaborasi yang baik antara orang tua dan anak dalam memasuki ruang digital,” kata Dita.

Sementara itu, Kepala Program Perlindungan Anak UNICEF Milen Kidane mengatakan ancaman adanya kekerasan dan eksploitasi seksual terhadap anak online (OCSEA-Online Child Sexual Exploitation & Abuse) banyak terjadi d berbagaii platform media sosial. Orang tua juga bisa menjadi contoh bagi anak-anaknya.

“Dalam beberapa tahun terakhir marak terjadi cyberbullyng, sexting, grooming, scams (penipuan) dan kejahatan online lainnya yang berdampak terhadap kesehatan mental anak dan remaja,” katanya.

Dia melanjutkan berbagai modus dan pola yang beragam dilakukan oleh orang dewasa untuk menjerat anak sebagai korban kekerasan seksual online. Namun, ditengarai hingga 56 persen anak tidak pernah menceritakan insiden yang dialami kepada siapapun.

"Perlunya mendorong para pengguna internet dan media sosial khususnya anak untuk menikmati segala manfaatnya dan mengurangi berbagai risikonya melalui edukasi safe online atau internet aman,” katanya.

Ketua Forum Anak Kota Surabaya Monita Rizki Taufani menjelaskan anak-anak juga membutuhkan ruang aktualisasi sehingga  mereka memakai ruang digital, termasuk berbagai platform di media sosial sebagai bagian dari perkembangan diri.

“Untuk sosial branding juga, jadi, harus tepat dan benar,” tandasnya. 

Konten Terkait

LIFESTYLE Denyut Semesta, Langkah Asri Welas Kurangi Limbah Tekstil

Artis sekaligus perancang busana Asri Welas menghadirkan produk fesyen ramah lingkungan bermerek Denyut Semesta. Asri berharap lini usahanya ini bisa membantu upaya penanggulangan masalah limbah tekstil dan...

Selasa 30-Sep-2025 20:45 WIB

Denyut Semesta, Langkah Asri Welas Kurangi Limbah Tekstil
EVENT Adujak GenRe 2025: Agent of Changes Remaja Jawa Barat

Apresiasi Duta dan Ajang Kreativitas Generasi Berencana (ADUJAK GenRe) Jawa Barat 2025 resmi digelar

Minggu 28-Sep-2025 21:04 WIB

Adujak GenRe 2025: Agent of Changes Remaja Jawa Barat
EVENT Friendship Run Borobudur Marathon 2025 Purwokerto Lecut Ekonomi Daerah

Ada 1.000 peserta yang terdata mengikuti Bank Jateng Friendship Run (BJFR) Borobudur Maraton 2025 Purwokerto ini.

Minggu 28-Sep-2025 21:04 WIB

Friendship Run Borobudur Marathon 2025 Purwokerto Lecut Ekonomi Daerah
EVENT Inspira Roasters Yogyakarta Kembali Hadirkan 'Mindbrewing': Bar Take Over & Expert Talk

MINDBREWING kembali hadir untuk ketiga kalinya. Acara tahunan Inspira Roasters Yogyakarta ini telah menjadi agenda yang dinanti oleh para pecinta kopi,

Minggu 28-Sep-2025 21:03 WIB

Inspira Roasters Yogyakarta Kembali Hadirkan 'Mindbrewing': Bar Take Over & Expert Talk
EVENT Rebutkan Piala Gubernur Pramono Ratusan Pesilat Betawi Unjuk Kebolehan Di TMII

Sebanyak 150 lebih pesilat Betawi dari Jaksel, Jaktim, Jakut, Jakpus dan Jakbar unjuk kebolehan di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Minggu (27/9/2025) siang.

Minggu 28-Sep-2025 21:02 WIB

Rebutkan Piala Gubernur Pramono Ratusan Pesilat Betawi Unjuk Kebolehan Di TMII

Tulis Komentar