Kamis 29-Sep-2022 06:03 WIB
190

Foto : jpnn
brominemedia.com –
Seorang pria berinisial DJF yang diburu Kejaksaan Tinggi Maluku Utara selama
hampir tujuh tahun ditangkap Tim Kejari Purwokerto. Pria 46 tahun itu ditangkap
di salah satu kamar hotel di Purwokerto menjelang tengah malam pada Senin
(26/9).
"Sebelum melakukan penangkapan, kami terlebih dahulu
berkoordinasi dengan Kejati Maluku Utara yang ditindaklanjuti dengan keluarnya
surat penangkapan dan pengawalan," kata Kepala Kejari Purwokerto Sunarwan
dalam keterangannya, Rabu (28/9).
DJF merupakan terdakwa dalam kasus pemalsuan surat dan
kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Dia didakwa melanggar Pasal 263 KUHP dan
Pasal 49 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004.
Sunarwan mengungkapkan DJF kabur dari ruang tahanan
Pengadilan Negeri Soasio, Kota Tidore, saat terdakwa baru disidang dengan
agenda pembacaan dakwaan pada 26 November 2015 lalu.
Peristiwa itu terjadi saat jam istirahat untuk makan siang. Saat mengetahui petugas sedang sibuk memasukkan terdakwa lainnya ke ruang tahanan, kesempatan itu dimanfaatkan DJF untuk kabur dengan cara melepas rompi tahanan.

Setelah mengetahui ada salah seorang tahanan yang kabur, petugas segera melakukan pengejaran hingga masuk ke gang-gang yang sempit. Namun, DJF tidak bisa ditemukan.
"Beberapa waktu lalu, kami menerima informasi jika DJF yang masuk dalam DPO berada di Purwokerto untuk menemui seorang wanita," beber Sunarwan.
Karena itu, pihaknya segera melakukan penyelidikan terkait dengan keberadaan DJF di Purwokerto. Setelah ditangkap, terdakwa DJF selanjutnya dititipkan di tahanan Polresta Banyumas sebelum diserahkan ke Kejati Maluku Utara untuk proses hukum lebih lanjut.
Konten Terkait
Eks Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Bintoro dipecat buntut dugaan pemerasan terkait kasus pembunuhan dengan tersangka anak bos Prodia.
Jumat 07-Feb-2025 21:07 WIB
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Toba, Sumatera Utara (Sumut), Sofian Sitorus, mengalami penculikan usai mengantar anaknya bersekolah.
Kamis 26-Dec-2024 20:27 WIB
Bareskrim Polri menangkap warga negara (WN) Ukraina Roman Nazarenco alias RN yang merupakan otak sekaligus pengendali laboratorium narkoba di Bali.
Minggu 22-Dec-2024 20:34 WIB
Polres Serang menangkap dua pelaku spesialis toko sembako di Kabupaten Serang, Banten. Pelaku ditangkap usai dikejar polisi saat membawa hasil curian.
Minggu 15-Dec-2024 20:19 WIB
Devi menjelaskan kronolagi kejadian bermula saat korban tengah mempromosikan alat-alat toko tempatnya bekerja.
Kamis 12-Dec-2024 20:58 WIB