Selasa 27-Dec-2022 08:16 WIB
202
Foto : detik
brominemedia.com –
Bupati Cianjur, Herman Suherman, dilaporkan ke KPK karena diduga menyelewengkan
bantuan korban gempa. Herman pun menepis laporan itu.
Laporan itu dibuat oleh Acsena Humanis Foundation pada Jumat
(23/12/2022). Pelapor menyebut Herman menyelewengkan bantuan dari Emirates Red
Crescent berupa dua ribu lembar selimut, 25 ton beras, 1.000 paket kebersihan,
dan 500 lampu tenaga solar untuk tenda.
"Bupati memotong SOP yang sudah dibuat BNPB, serta
me-repacking bantuan menjadi berbeda," kata perwakilan dari Acsena Humanis
Respon Foundation dalam keterangannya, Senin (26/12/2022).
Dalam laporan itu, Herman disebut memanfaatkan jabatan
bupatinya dengan mengubah alur bantuan yang diserahkan kepada pihak partai
serta diperjualbelikan di pasar. Herman diduga memangkas distribusi bantuan
tersebut.
"Yang tadinya sumbangan dari lembaga internasional
diubah kemasan ke partai dan dijual ke pasar. Artinya Bupati menggunakan
wewenangnya untuk memangkas distribusi bantuan, serta mengemas bantuan tersebut
dengan bentuk lain dan menjual ke pasar," jelas dia.
Dia menuturkan bantuan untuk korban gempa diturunkan di
tempat penyimpanan lain berupa ruko. Jadi masyarakat dapat mengambil bantuan
itu tanpa menggunakan standard operating procedure atau SOP.
"Bantuan yang tadinya ditempatkan gudang penunjukan
dipindahkan ke ruko-ruko dan masyarakat dapat langsung mengambil bantuan tanpa
prosedur SOP, dan pemindahan bantuan dari gudang BNPB ke ruko," tutupnya.
KPK Terima Laporan
Atas laporan tersebut, KPK mengatakan akan mengecek laporan
itu. Laporan itu sedang didalami.
"Setelah kami cek benar ada pengaduan dimaksud. Pelapor
maupun materinya tentu tidak bisa kami sampaikan ke publik," kata Kabag
Pemberitaan KPK, Ali Fikri, saat dikonfirmasi, Senin (26/12).
Ali memastikan pihaknya bakal menindaklanjuti laporan itu.
Ia menyebut KPK bakal lebih dulu memverifikasi aduan masyarakat tersebut.
"Segera kami tindaklanjuti dengan telaah dan verifikasi
untuk memastikan syarat kelengkapan laporan pengaduan," ucap Ali.
KPK, katanya, membutuhkan waktu untuk memproses laporan itu. Sebab, KPK bakal melakukan pengayaan informasi mengenai informasi tersebut.
Dibantah Bupati Cianjur
Herman Suherman yang dilaporkan pun membantah tudingan itu. Menurut Herman, tidak ada kepala daerah yang menjual bantuan ke pasar.
"Yang namanya bantuan itu, mohon maaf tidak mungkin dijual oleh Bupati ke pasar. Mana ada bupati jual bantuan ke pasar. Bupati banyak kerjaan yang lain, saya masih fokus untuk penanganan bencana," ujar Herman seperti dikutip detikJabar, Senin (26/12).
"Terlalu naif kalau menjual barang bantuan, warga Cianjur kasihan, masih banyak yang butuh bantuan," imbuhnya.
Herman mengatakan sejak awal menyampaikan ke perangkat daerah untuk tidak mengkorupsi bantuan. Dia menuturkan terkait penyaluran bantuan, baik uang maupun barang, akan tercatat.
Sementara itu, terkait laporan di KPK, Herman mengaku tidak akan mengambil langkah terlalu cepat. Pihaknya akan menunggu jika nantinya dimintai keterangan.
"Saya tidak akan mengambil langkah apa pun saat ini, kalau nanti dimintai keterangan saya akan sampaikan apa adanya. KPK juga nanti menilai benar atau tidaknya. Sekarang saya lebih fokus ke penanganan bencana saja, karena masih banyak warga yang tinggal di pengungsian dan butuh perhatian pemerintah," ucap Herman.
rman pun menepis laporan itu.
Konten Terkait
Presiden Jokowi memesan 3 sapi dari peternak Cianjur untuk kurban pada ...
Jumat 23-Jun-2023 01:05 WIB
Pegawai minimarket, Asep Maulana Wahyudi (23), ditangkap polisi setelah melakukan penggelapan uang toko tempatnya bekerja hingga ratusan juta, Rabu (3/5/2023). Asep merupakan pegawai minimarket Kecipung,....
Rabu 03-May-2023 07:18 WIB
Polres Cianjur menyampaikan kasus tabrak lari yang dilakukan terduga pelaku Sugeng Guruh hingga menewaskan mahasiswi Cianjur, Selvi Amalia saat ini sudah P21.
Sabtu 11-Mar-2023 09:20 WIB
Polisi menyebut peran komplotan Wowon serial killer dalam pembunuhan berantai kian jelas usai melakukan rekonstruksi kasus
Jumat 03-Mar-2023 07:06 WIB
Sepanjang Jalan Raya yang Menghubungkan Bandung Barat dan Cianjur Berjajar Beragam Kuliner Nikmat, Ini Di Antaranya
Selasa 07-Feb-2023 10:52 WIB