Foto : brominemedia.com
brominemedia.com -- Banyak tanaman herbal yang secara historis telah digunakan sebagai
penyembuh segala penyakit atau herbal tonik yang dipercaya karena
kemanjurannya. Di antara tanaman herbal tersebut, ada jintan hitam atau dikenal juga Habbatussauda, fenugreek
(kelabat), dan lidah buaya yang ternyata juga menjadi tumbuh-tumbuhan yang
disukai Nabi Muhammad saw.
Majalah Food Chemistry menemukan Nigella
sativa atau dikenal dengan jintan hitam ini sangat kaya akan
protein, karbohidrat, asam lemak esensial, vitamin A, B1, B2, C, dan niasin
serta kalsium, potasium dan zat besi. Ini adalah nutrisi yang menurut ilmu pengetahuan modern
paling kita kekurangan.
“Kita dianjurkan
minum susu untuk mendapatkan kalsium, mengonsumsi suplemen Asam Lemak Esensial
(EFA), dan mengonsumsi pil niasin untuk menurunkan kolesterol. Namun, jintan
hitam mampu memberikan banyak manfaat yang sama,” kata Karima Burns, seorang
dokter di Naturopati di AS, dilansir dari About Islam
Jintan hitam juga menyediakan banyak nutrisi yang sama, yang direkomendasikan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA). Jintan hitam membantu mencegah penyakit dan memperlambat proses penuaan.
Penulis Planetary Herbology Michael Tierra juga mengemukakan habbatussauda kaya nutrisi. Selain itu, ia menemukan sejumlah besar sterol, terutama beta-sitosterol yang memiliki sifat anti-karsinogenik. Journal of American Scientist melaporkan jintan hitam memiliki sejumlah khasiat yang bermanfaat seperti antihistamin, antioksidan, antibiotik, antimikotik, dan efek melebarkan bronkus.
Konten Terkait
Ritme kehidupan saat ini yang penuh tekanan yang memicu stres, serta tren mengonsumsi kopi dan makanan pedas, dapat memicu produksi asam tubuh berlebih.
Minggu 05-Jan-2025 20:46 WIB
REPUBLIKA.CO.ID, LEBAK -- Ani, gadis penderita hidrosefalus (penumpukan cairan di rongga otak) berusia 18 tahun dari Kabupaten Lebak butuh donatur untuk menyembuhkan penyakit yang sudah diderita sejak usia 4 bulan."Anak...
Minggu 29-Dec-2024 20:29 WIB
Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik sekali lagi menegaskan bahwa Pemprov Kaltim akan memberikan dukungan penuh terhadap upaya perbaikan kualitas pelayanan
Jumat 27-Dec-2024 20:46 WIB
Air dingin memberikan sensasi segar dan membantu menurunkan suhu tubuh, namun, konsumsinya perlu bijak agar tidak menimbulkan masalah kesehatan, terutama bagi mereka yang memiliki gangguan
Senin 23-Dec-2024 21:00 WIB
Hasil uji praklinis vaksin kanker Rusia telah menunjukkan hasil yang menjanjikan.
Kamis 19-Dec-2024 20:20 WIB