OLAHRAGA

Sada Warrior Apresiasi Perjuangan Timnas U-23 Meskipun Gagal ke Olimpiade Paris 2024

Jumat 10-May-2024 20:42 WIB 382

Foto : tribunnews

Brominemedia.com – Kelompok Supporter sepakbola Sumut, Sada Warrior mengapresiasi perjuangan Timnas Indonesia U-23 dalam merebut tiket Olimpiade Paris 2024.

Diketahui, pada pertandingan ajang play off Olimpiade 2024, Timnas Indonesia U-23 harus menerima kekalahan tipis 1-0 dari Guinea. 
 
Pertandingan timnas Indonesia vs Guinea bergulir di Clairefontaine, Perancis, pada Kamis (9/5/2024) pukul 20.00 WIB.

Kekalahan Timnas Indonesia U-23 terjadi pascagol tunggal yang diciptakan oleh Ilaix Moriba melalui titik putih pinalti. Dengan kekalahan ini, Timnas Indonesia U-23 pun harus mengubur mimpinya untuk ikut berpartisipasi di Olimpiade 2024.

Meski begitu, kelompok Suporter sepakbola di Sumut, yakni Sada Warrior tetap memberikan apresiasi terhadap perjuangan yang selama ini diberikan Marselino dan kawan-kawan. 

"Terima kasih atas perjuangan Garuda Muda U-23. Saya sangat salut atas proses dan perjuangannya hingga dapat sampai di Semifinal dan juga Play-Off Olimpiade ini, " ungkap Sekretaris Sada Warrior, Mikha Meliala. 

Ia menilai bahwa punggawa Timnas Indonesia U-23 memiliki kualitas yang sangat luar biasa. Hal itu terbukti dari pencapaian yang sudah diberikan Garuda Musa sampai saat ini.

"Keberanian dan kegigihan Garuda Muda sangat membanggakan, progress yang sangat luar biasa, teruslah terbang tinggi," katanya. 
Menurutnya, Timnas Indonesia juga harus segera berbenah dan melupakan Olimpiade Paris 2024,dan fokus ke kejuaraan selanjutnya. 

"Juni nanti timnas Indonesia akan bertanding melawan Irak dan Filipina. Satu kemenangan saja sudah cukup membawa timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia," tuturnya. 

Selain itu, Ia meminta kepada seluruh supporter sepakbola di seluruh Indonesia agar terus mendukung tim besutan pelatih Shin Tae-Yong tersebut. 

"Saya berharap kepada Seluruh Masyarakat Indonesia untuk stop memberi hinaan ataupun caci maki yang dapat menjatuhkan mental Para Pemain. Ingat, mereka sudah berjuang dengan luar biasa," pungkasnya. 
Share:

Konten Terkait

OLAHRAGA Kadek Arel jadi anggota exco APPI

Pemain Bali United Kadek Arel Priyatna menjadi anggota executive committee (exco) Asosiasi Pesepakbola Profesional ...

Senin 12-Jan-2026 20:06 WIB

PEMERINTAHAN DNIKS Minta Program Kesejahteraan Sosial Jadi Prioritas di 2026

DNIKS meminta pemerintah, agar tahun 2026 lebih memprioritaskan program keadilan sosial, kesejahteraan sosial.

Minggu 11-Jan-2026 20:23 WIB

OLAHRAGA Komentar Lengkap Pelatih Persik Kediri Usai Dikalahkan Arema FC 2-1 di Stadion Kanjuruhan

Begini komentar dari Pelatih Persik Kediri usai timnya dikalahkan Arema FC dalam pertarungan derbi Jatim Super League Indonesia.

Minggu 11-Jan-2026 20:11 WIB

OLAHRAGA Komentar Lengkap Pelatih Persik Kediri Usai Dikalahkan Arema FC 2-1 di Stadion Kanjuruhan

Begini komentar dari Pelatih Persik Kediri usai timnya dikalahkan Arema FC dalam pertarungan derbi Jatim Super League Indonesia.

Minggu 11-Jan-2026 20:11 WIB

FINANCE IHSG 8 Januari 2026 Ditutup Melemah, Pasar Pantau Suku Bunga dan Inflasi

IHSG Bursa Efek Indonesia 8 Januari 2026 ditutup melemah. Analis Pasar Modal Indonesia Reydi Octa mengatakan IHSG kemungkinan sedikit terdampak suku bunga acuan dan inflasi

Kamis 08-Jan-2026 19:54 WIB

Tulis Komentar