Foto : detik
brominemedia.com –
Seorang petugas kepolisian Kanada ditembak mati di Toronto. Kematian ini
seperti ini jarang terjadi bagi seorang penegak hukum di negara itu.
Dilansir AFP, Selasa (13/9) dua orang juga terluka dalam
kejahatan itu, yang mana seorang penembak melepaskan tembakan di dua lokasi
terpisah sebelum ditangkap.
Tepat sebelum 16.30, Senin (12/9) waktu setempat, pihak
berwenang mengeluarkan peringatan tentang seorang tersangka bersenjata yang
melarikan diri dari mal di Mississauga, Ontario dengan kendaraan curian setelah
penembakan.
Beberapa saat kemudian, polisi di dekat Milton mengatakan
mereka telah menangkap tersangka menyusul penembakan lain di kota itu.
"1 orang telah dinyatakan meninggal di tempat kejadian
dan 2 lainnya telah dibawa ke rumah sakit," tulis polisi Milton dalam akun
Twitternya.
Global News dan penyiar publik CBC, mengutip sumber polisi
yang tidak disebutkan namanya, mengatakan seorang petugas polisi tewas di
lokasi salah satu penembakan.
Kanada telah diguncang oleh beberapa insiden kekerasan massal dalam beberapa tahun terakhir, termasuk penusukan di komunitas adat Saskatchewan yang terpencil pada 4 September yang menewaskan 10 orang dan melukai 18 orang.
Salah satu tersangka dalam kasus itu ditemukan tewas, diyakini telah dibunuh oleh saudaranya, yang kemudian ditangkap setelah perburuan empat hari dan meninggal dalam tahanan.
Seorang pria bersenjata yang menyamar sebagai polisi juga membunuh 22 orang di Nova Scotia pada April 2020, dua tahun setelah seorang pengemudi van membunuh 11 pejalan kaki di Toronto.
Dan penembak lain membunuh enam jemaah di masjid Kota Quebec pada Januari 2017.
Konten Terkait
Aeshnina Azzahra Aqilani, siswi SMA Muhammadiyah 10 Gresik bersama keluarga berfoto bersama Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani (Gus Yani).
Selasa 16-Apr-2024 21:10 WIB
Palestina menyebut pasukan Israel menembak mati seorang remaja Palestina berusia 15 tahun di Tepi Barat. Dua warga Palestina lainnya juga terluka.
Jumat 03-Mar-2023 05:07 WIB
Tiga pemain ski tewas dalam longsoran salju di Kootenay Rockies, Kanada bagian barat. Sementara itu, 4 orang lainnya termasuk pemandu dilaporkan terluka.
Jumat 03-Mar-2023 04:55 WIB
Aplikasi TikTok mulai diperiksa oleh pemerintah Kanada, Kamis (23/2/2023). Pemeriksaaan ini berkaitan dengan aktivitas dari TikTok yang dikhawatirkan akan mengu
Sabtu 25-Feb-2023 05:47 WIB
Mengerikan! Seorang pria yang diduga membunuh seorang wanita di Florida, AS, kembali ke TKP beberapa jam kemudian dan menembak mati dua orang lainnya.
Kamis 23-Feb-2023 13:04 WIB