Foto : fajar
brominemedia.com
- PSM Makassar akan kembali menghadapi laga Bigmatch ketika harus bertandang
menghadapi Persija Jakarta di pekan ke-20 kompetisi Liga 1 Indonesia.
Laga antara Persija Jakarta Vs PSM Makassar akan berlangsung
di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu 25 Januari 2023, pukul 16.30 WITA.
Laga ini tentunya bakal berjalan sengit terlebih kedua tim
sama-sama menginginkan tiga poin untuk mengamankan tempat di papan atas klasemen
sementara liga 1 Indonesia.
Akan tetapi, mengalahkan Persija Jakarta bukanlah hal yang
mudah terlebih mereka memiliki pelatih asing yang sangat baik yakni Thomas
Doll.
Menurut pengamat sepakbola Assegaf Razak, Doll punya
kemampuan yang cukup baik. Akan tetapi yang ia hadapi selanjutnya adalah
Bernardo Tavares yang juga tak kalah dari segi pengalaman.
“Terus nanti ketika lawan Persija memang mereka punya pelatih asing yang cukup bagus. Tapi kitakan juga punya pelatih yang luar biasa,” kata Assegaf Razak saat dihubungi Fajar.co.id, Selasa (24/1).
Menurutnya, pelatih PSM saat ini yakni Bernardo Tavares punya kejelian menentukan taktik serta mampu memahami karakter lawan dengan cepat.
“Ia bisa merotasi pemain dengan kebutuhan tim, bisa mempelajari dengan cepat karakter tim lawannya dengan cepat. Jadi kemungkinan lawan Persija ada rotasi lagi,” ungkapnya.
Lebih lanjut, dirinya pun menyebut untuk menghadapi Persija Jakarta setidaknya Tavares harus menyiapkan beberapa hal untuk timnya.
Mulai dari fisik, teknik, strategi dan mental pemain. Karena hal tersebut bisa saja menjadi penentu laga menghadapi Persija.
Konten Terkait
Arsenal menjamu Tottenham di Derby London Utara dengan kondisi skuad pincang, sementara Spurs datang sebagai tim tandang terbaik Liga Premier.
Minggu 23-Nov-2025 20:17 WIB
Liverpool mendapat kabar baik dengan kembalinya Alisson Becker jelang lawan Nottingham Forest. Namun, Florian Wirtz justru bermasalah usai jeda internasional.
Jumat 21-Nov-2025 20:20 WIB
Langkah besar coba dilakukan oleh manajemen tim PSM Makassar. Melalui Direktur Utama (Dirut)...
Minggu 16-Nov-2025 20:14 WIB
Komisi III DPR dan pemerintah sepakat bawa revisi KUHAP ke rapat paripurna untuk disahkan jadi UU. Rapat dijadwalkan pekan depan.
Kamis 13-Nov-2025 20:22 WIB
Timnas Inggris akan menjamu Serbia di Wembley pada Jumat (14/11/2025) pukul 02.45 WIB
Rabu 12-Nov-2025 20:53 WIB