Foto : tempo
brominemedia.com -
Dua raksasa sepak bola dunia, yakni Argentina dan Prancis bakal bertarung di
partai Final Piala Dunia 2022 dan salah satu fokusnya persaingan Lionel Messi
dan Kylian Mbappe. Duel antara wakil tim nasional (timnas) sepak bola dari
benua Eropa dan Amerika Selatan ini bakal berlangsung pada Minggu, 18 Desember
2022 pukul 22.00 WIB di Stadion Lusail, Qatar.
Banyak pihak yang memprediksi bahwa partai pemungkas
tersebut bakal terjadi dalam suasana panas membara. Tidak hanya memperebutkan
titel juara Piala Dunia, dua pemain bintang antara Lionel Messi dan Kylian
Mbappe bakal mati-matinya menambah pundi-pundi gol demi menggondol gelar top
skor.
Sama-sama Kini 5 Gol
Pasalnya, sebagaimana dilansir dari Statista, baik Messi
maupun Mbappe kini sama-sama mengoleksi lima gol. Untuk sementara, kedua
striker yang berseragam Paris Saint-Germain ini dinobatkan sebagai pencetak gol
terbanyak Piala Dunia 2022. Sementara di bawahnya, ada Julian Alvarez
(Argentina) dan Olivier Giroud (Prancis) dengan torehan empat gol.
Selama perhelatan Piala Dunia edisi 2022 kali ini, Messi memang mampu menunjukkan tajinya sebagai pemain terbaik dunia. Gol perdana La Pulga dicetak ketika Argentina melawan Arab Saudi melalui titik putih, meski akhir pertandingan secara mengejutkan di menangkan Arab Saudi. Koleksi gol bertambah saat Messi menjebol gawang Meksiko, Australia, dan Belanda.
Sementara pesaingnya Mbappe, berhasil mencetak lima gol dalam tiga laga Piala Dunia 2022. Setidaknya sudah 31 gol diciptakan Mbappe untuk Prancis, setara dengan Zinedine Zidane. Melansir Sky Sports, Mbappe pun menjadi pemain kedua yang mencetak gol dalam tiga laga Piala Dunia berturut-turut untuk timnas Prancis setelah Just Fontaine pada 1958.
Messi dkk diprediksi bakal habis-habisan dalam laga pemungkas partai final nanti. Seperti diketahui, Timnas Prancis adalah juara Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia. Dalam perjalanan menuju gelar juara, Prancis sempat mengalahkan Argentina. Kala itu kedua tim bertemu di babak 16 besar, yang dimenangi Prancis dengan skor 4-3.
Secara total kedua tim ini telah bertemu dalam 12 pertandingan. Argentina masih unggul dalam rekor head-to-head itu dengan meraih enam kemenangan, sedangkan Prancis hanya meraih tiga kemenangan. Kedua tim sama-sama akan mengejar gelar juara, sekaligus Messi dan Mbappe akan berduel demi gelar top skor dalam final Piala Dunia Qatar nanti.
Konten Terkait
Inter Milan menelan kekalahan 0-1 saat bertandang ke markas Bologna. Gol Riccardo Orsolini pada masa injury time memberi kemenangan dramatis untuk tuan rumah.
Senin 21-Apr-2025 01:03 WIB
Paris Saint-Germain akan menghadapi Aston Villa pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Villa Park, Birmingham, Rabu (16/4) dini hari WIB.
Selasa 15-Apr-2025 21:20 WIB
Penyerang sayap muda Persija Jakarta Zahaby Gholy menyumbang satu gol ke gawang Yaman pada menit ke-15, Senin (7/4/2025).
Selasa 08-Apr-2025 20:11 WIB
Laga penting antara Timnas Indonesia vs Bahrain rencananya tersaji di Stadion Gelora...
Selasa 25-Mar-2025 20:52 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert menyayangkan pasukannya gagal memanfaatkan peluang emas saat jumpa Australia pada laga Grup C Babak III Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Kamis 20-Mar-2025 21:29 WIB