PERISTIWA

Bupati Tangerang Turun ke Sungai Golden, Bersihkan Tumpukan Sampah

Minggu 06-Apr-2025 20:28 WIB 28

Foto : liputan6

Brominemedia.com – Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid dan warga, turun ke sungai membersihkan tumpukan sampah di Sungai Golden di Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Minggu (7/4/2025).

Setibanya di lokasi, Bupati Maesyal turun langsung membersihkan sampah bersama masyarakat di dua desa tersebut. Dibantu oleh alat eskavator dan armada truk pengangkut sampah, Bupati Maesyal bergotong-royong bersama warga turun membersihkan sampah yang menumpuk di Sungai Golden.

Sekitar 3 jam, tumpukan sampah yang menutupi aliran sungai bisa dibersihkan dan tidak lagi menutupi aliran sungai. Bupati berharap masyarakat di sekitar sungai dapat menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah sembarangan yang bisa mengakibatkan banjir di lingkungan Desa Pangkalan dan Desa Kampung Melayu Barat.

"Saya tegaskan tidak lagi membuang sampah ke sungai, tidak lagi membuang sampah ke pinggir jalan, supaya apa, supaya wilayah kita bersih, dan kalau sudah bersih Insyaallah sehat semua masyarakat," ujarnya

Tanggung Jawab Semua Pihak

Dia mengatakan, sampah bukan hanya tanggung jawab pemerintah daerah tetapi merupakan tanggung jawab bersama seluruh pihak. Oleh karena itu, dia mengimbau seluruh masyarakat Kabupaten Tangerang tentang pentingnya menjaga lingkungan dan saling membantu memberikan teladan menjaga kebersihan lingkungan dan tidak buang sampah sembarangan.

"Saya mohon sekali lagi, kepada masyarakat Kabupaten Tangerang khususnya masyarakat Teluk naga, persoalan sampah bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja. Tetapi persoalan sampah menjadi tanggung jawab kita bersama, artinya saya minta bantuan masyarakat supaya tidak lagi membuang sampah sembarangan," ujarnya

Pada kesempatan tersebut hadir pula Camat Teluknaga Zam Zam Manohara, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Fahruroji, Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan Hendri Hermawan, Kepala Dinas Bina Marga Dan Sumber Daya Air Iwan Firmansyah dan beserta Muspika Kecamatan Teluk naga.

Konten Terkait

PERISTIWA Hendak Menggugat Pihak yang Perkarakan Ijazahnya, Pengamat: Bagus untuk Pengacara, Tapi Bikin Kerusakan untuk Jokowi

Pengamat politik dan jurnalis independen, Made Supriatma, turut merespons terkait polemik ijazah...

Rabu 16-Apr-2025 20:31 WIB

PERISTIWA Mobil Damkar Pemkab Jember Mogok Saat Hendak Kawal Helikopter Kapolda Jatim

Mobil berangkat dari Markas Damkar di Jalan Danau Toba Nomor 16, Kelurahan Tegal Gede, Kecamatan Sumbersari untuk mengamankan penerbangan helikopter yang ditumpangi Kapolda.

Rabu 16-Apr-2025 20:29 WIB

PERISTIWA Bule Ngamuk di Bali Positif Narkoba, DPR Geram: Kenapa Malah Dideportasi?

Cucun menilai aksi warga AS itu harus menjadi peringatan bahwa pengawasan terhadap warga asing harus diperketat.

Rabu 16-Apr-2025 20:28 WIB

KRIMINAL KPK Ungkap Alasan Belum Tahan Anwar Sadad Cs di Kasus Dana Hibah Jatim

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika menjelaskan alasan belum ditahannya para tersangka yaitu masa penahanan yang dinilai akan membatasi waktu penyidikan.

Rabu 16-Apr-2025 20:27 WIB

RAGAM Momen Bams Eks Samsons Bersama Desiree Tarigan Melayat Ke Rumah Duka Hotma Sitompul

Bambang Reguna Bukit atau biasa dikenal Bams eks Samsons melayat ke rumah duka mantan ayah sambungnya, Hotma Sitompul di Jalan Pangeran Antasari.

Rabu 16-Apr-2025 20:27 WIB

Tulis Komentar