PEMERINTAHAN

Biden & Xi Jinping Hadir Akan Hadir di KTT G20, Bagaimana Dengan Putin?

Selasa 08-Nov-2022 13:31 WIB 406

Foto : jpnn

brominemedia.com-- Indonesia siap menerima para tamu dan menyelenggarakan KTT G20 yang akan digelar pada 15-16 November 2022 mendatang di Provinsi Bali.

Kesiapan Indonesia itu dilontarkan Presiden Joko Widodo alias Jokowi seusai meninjau secara langsung sejumlah venue penyelenggaraan KTT G20. Presiden Jokowi mengecek venue KTT G20 bersama Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.

Kemudian Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menkominfo Johnny G. Plate, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan Gubernur Bali Wayan Koster.

"Jadi ini sudah H-7, saya sudah cek dari pagi tadi sampai titik-titik yang paling kecil sudah kita cek semuanya dan saya ingin menyatakan kita siap menerima tamu-tamu G20," ujar Presiden Jokowi, Selasa (8/11).

Presiden Jokowi mengatakan saat ini sudah ada 17 kepala negara/kepala pemerintahan yang menyatakan hadir pada KTT G20 di Bali.

Dua kepala negara penting di G20, Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Presiden Republik Rakyat Tiongkok Xi Jinping.

“Sudah, itu yang sudah pasti 17," ujar Presiden Jokowi.

Untuk Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, Jokowi mengatakan bahwa kedua pemimpin tersebut masih mempertimbangkan situasi dan kondisi di negara masing-masing.

Presiden Jokowi mengatakan bahwa dirinya beberapa hari yang lalu menelepon Presiden Putin dan Zelensky. “Beliau menyampaikan akan hadir kalau kondisinya memungkinkan," ucap Presiden Jokowi.

Menurut Jokowi, kehadiran para kepala negara maupun kepala pemerintahan pada KTT G20 di Bali kali ini merupakan suatu kehormatan, mengingat kondisi dunia yang sedang tidak kondusif.

"Saya kira dalam posisi normal itu biasa yang hadir juga 17-18, ini posisi yang tidak normal, dunia sangat sulit, semua negara sangat sulit. Kalau kehadirannya sampai sejumlah itu saya kira juga sangat bagus, sangat bagus," papar Presiden Jokowi.

Konten Terkait

PEMERINTAHAN Demokrat: Hubungan Jokowi dengan SBY Sangat Baik

Kepala Badan Riset dan Inovasi Strategis (BRAINS) DPP Partai Demokrat, Ahmad Khoirul Umam menyatakan dampak dari fitnah yang dilakukan empat akun media sosial terhadap Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sangat luas.Hal itu diutarakan Umam dalam acara Head to Head With Elvira berjudul Dituding Dalang Kasus Ijazah Jokowi, Demokrat Lapor Polisi dikutip dari kanal YouTube CNN, Rabu malam, 7 Januari 2026.Hubungan Pak Jokowi dengan Pak SBY sangat baik, sangat menghormati, saling support.. Baca selengkapnya di https://rmol.id/politik/read/2026/01/08/693068/demokrat-hubungan-jokowi-dengan-sby-sangat-baik

Kamis 08-Jan-2026 02:22 WIB

PERISTIWA Trump Kembali Soroti Greenland, Pakar Peringatkan Ancaman Serius

Pakar internasional mengingatkan bahwa ketertarikan kembali Presiden Amerika Serikat Donald Trump terhadap Greenland harus dipandang sebagai ancaman serius. Ini mencerminkan pola kebijakan luar negeri yang lebih...

Kamis 08-Jan-2026 01:15 WIB

OLAHRAGA Skor Bali United Vs Arema FC di Babak Pertama Berakhir Imbang 0-0

Skor kacamata 0-0 menjadi penutup babak pertama antara Bali United vs Arema FC dalam lanjutan Super League 2025/2026

Minggu 04-Jan-2026 20:04 WIB

PERISTIWA Hujan Sore Ini, Jalan di Desa Alur Canang Aceh Timur Kembali Longsor

Hujan dengan intesitas tinggi yang terjadi sore ini menyebabkan jalan utama di Desa Alur Canang, Birem Bayeun, Aceh Timur kembali mengalami longsor,

Jumat 02-Jan-2026 20:08 WIB

PEMERINTAHAN Apa Itu Supersemar? Surat yang Disebut Kubu Roy Suryo Cs Sama Misteriusnya dengan Ijazah Jokowi

Kuasa hukum Roy Suryo menyebut ijazah Jokowi sama misteriusnya dengan Supersemar. Ijazah analog akhirnya ditunjukkan.

Minggu 28-Dec-2025 20:05 WIB

Tulis Komentar