Bromine Media merupakan media online yang menyajikan ragam informasi dan berita di ranah lokal Wonogiri hingga nasional untuk masyarakat umum. Bromine Media bertempat di Brubuh, Ngadirojo Lor, Ngadirojo, Wonogiri, Jawa Tengah.

All Nasional Internasional

PIALA DUNIA 2022

Piala Dunia 2022: Brasil Tekuk Serbia 2-0

Jumat 25-Nov-2022 04:24 WIB

219

Piala Dunia 2022: Brasil Tekuk Serbia 2-0

Foto : tempo

brominemedia.com – Brasil tampil gemilang dengan menundukkan Serbia 2-0 dalam penyisihan Grup G Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Qatar, Jumat dini hari, 25 November 2022. Dua gol Brasil diborong oleh Richarlison pada menit 67 dan 72. Gol pertama Richarlison memanfaatkan bola muntah kiper Serbia yang gagal menepis dengan baik tendangan Vinicius Junior.

Adapun gol kedua Richarlison yang ia ciptakan dengan indah, juga atas peran Vinicius. Pemain sayap Real Madrid itu menyodorkan umpan ke kotak penalti pada Richarlison. Berikutnya Richarlison mengontrol bola dengan satu sentuhan lalu mengantamnya dengan tendangan salto hingga menghunjam ke jala gawang Serbia.

Secara keseluruhan Brasil mendominasi jalannya laga sejak menit awal babak pertama. Neymar mampu menghidupkan serangan lini depan Brasil dan menciptakan sejumlah peluang.

Determinasi Neymar ditunjang oleh pergerakan apik Raphinha dan Casemiro di sektor tengah. Serbia, kendati beberapa kali mampu menerobos pertahanan Brasil, namun selalu dimentahkan oleh lini belakang juara dunia lima kali itu yang dipimpin kapten Thiago Silva.

Pada babak kedua pelatihTite menarik keluar Neymar yang cidera, Vinicius Junior serta Richarlison yang nampak kelelahan. Meski demikian Tite tetap menampilkan strategi menyerang. Ia memasukkan Gabriel Jesus dan Anthony untuk mempertahanan gedoran-gedoran Brasil.

Hingga pertandingan usai Brasil tak menambah gol meskipun beberapa peluang emas diciptakan oleh Gabriel Jesus dan Rodrygo.

Konten Terkait

OLAHRAGA Prediksi Skor Inggris vs Serbia , Cek Head to Head dan Statistik di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Inggris akan menjamu Serbia di Wembley pada Jumat (14/11/2025) pukul 02.45 WIB

Rabu 12-Nov-2025 20:53 WIB

Prediksi Skor Inggris vs Serbia , Cek Head to Head dan Statistik di Kualifikasi Piala Dunia 2026
OLAHRAGA Manchester United Ingin Datangkan Penyerang Brasil, Barcelona Punya Kans Rekrut Bomber Baru

Manchester United ingin mendatangkan penyerang Brasil. Barcelona jadi punya peluang untuk mendatangkan bomber baru.

Rabu 05-Nov-2025 21:07 WIB

Manchester United Ingin Datangkan Penyerang Brasil, Barcelona Punya Kans Rekrut Bomber Baru
PERISTIWA PM Qatar Desak Dunia Akhiri Standar Ganda Jelang KTT Darurat Arab-Islam

KTT darurat pada Senin (15/9) diharapkan menjadi ajang persatuan negara-negara Teluk dan dunia Islam dalam menekan Israel.

Senin 15-Sep-2025 20:49 WIB

PM Qatar Desak Dunia Akhiri Standar Ganda Jelang KTT Darurat Arab-Islam
PERISTIWA Proses Evakuasi Pendaki Asal Brasil di Gunung Rinjani Terkendala Cuaca, Posisi Survivor Berada Dikedalaman 400 Meter

Tim SAR gabungan hingga saat ini masih berupaya mengevakuasi JDSP (27), pendaki perempuan berkebangsaan Brasil, yang jatuh di Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Bara

Selasa 24-Jun-2025 20:47 WIB

Proses Evakuasi Pendaki Asal Brasil di Gunung Rinjani Terkendala Cuaca, Posisi Survivor Berada Dikedalaman 400 Meter
OLAHRAGA Jadwal MotoGP Qatar: Balapan Malam di Sirkuit Favorit Pecco

MotoGP 2025 tiba di seri ke-5, MotoGP Qatar di Lusail International Circuit, 11-13 April.

Senin 07-Apr-2025 20:36 WIB

Jadwal MotoGP Qatar: Balapan Malam di Sirkuit Favorit Pecco

Tulis Komentar